Ikhtiar Pemkab Membuahkan Hasil, Inilah Nilai Inflasi di Kabupaten Jember

- 16 Februari 2023, 14:44 WIB
Tingkat inflasi Kabupaten Jember terkendali jelang bulan suci Ramadhan
Tingkat inflasi Kabupaten Jember terkendali jelang bulan suci Ramadhan /Foto: jemberkab.go.id/

BERITASOLORAYA.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember melakukan banyak upaya dan ikhtiar dalam mengendalikan inflasi Kabupaten Jember.

Ikhtiar ini dilakukan langsung oleh Bupati Kabupaten Jember, Ir. H. Hendy Siswanto bersama para pimpinan instansi di Kabupaten Jember.

Bahkan, Pemerintah kabupaten membentuk tim khusus dalam menangani Inflasi di Kabupaten Jember, yakni Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Jember.

Berbuah hasil baik, tingkat inflasi Kabupaten Jember per Januari tahun 2023 menunjukkan angka 0,16 persen.

Baca Juga: Pernah Masuk 10 Besar Kota yang Paling Nyaman Untuk Bersepeda, Aktivitas Ini Masih Jadi Andalan Warga Solo?

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari laman resmi Pemkab Jember, inflasi sebesar 0,16 persen ini merupakan hasil kerja keras Pemerintah kabupaten Jember.

“Ini adalah hasil kerja keras kita semua selama ini, tingkat inflasi Jember per Januari 2023 sebesar 0,16 persen,” ujar Arief Tjahjono selaku Pj. Sekda Jember.

Rapat yang diadakan oleh Pemkab Jember ini membahas mengenai rakor inflasi internal TPID Kabupaten Jember pada Selasa 14 Februari 2023.

Baca Juga: Enak Banget, Sekarang Bisa Jadi PNS Tanpa Ikut Seleksi CPNS, Caranya Ternyata Seperti Ini....

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x