UMKM WAJIB TAHU! Tabel Angsuran KUR BSI Pinjaman Plafon Rp15 Juta. Begini Syarat dan Ketentuannya...

- 30 Januari 2024, 10:41 WIB
Ilustrasi KUR Mikro BSI bagi pengusaha UMKM
Ilustrasi KUR Mikro BSI bagi pengusaha UMKM /Tangkap Layar bankbsi.co.id

BERITASOLORAYA.com – Pengusaha UMKM wajib memperhatikan informasi tentang KUR BSI dengan plafon pinjaman Rp15 juta. Terdapat juga simulasi tabel angsurannya, serta syarat dan ketentuan.

Pinjaman melalui KUR BSI atau Bank Syariah Indonesia bisa didapatkan pengusaha UMKM dengan cicilan terjangkau dan syarat pengajuan yang cukup mudah.

Perlu diketahui, Kredit Usaha Rakyat (KUR) merupakan fasilitas permodalan yang diberikan pemerintah lewat kerjasama dengan BSI, yang sasarannya pengusaha Mikro, Kecil, dan Menengah.

Adapun pengusaha UMKM disetujui untuk memperoleh fasilitas KUR BSI, yang berprinsip syariah, adalah mereka yang mengelola usaha yang dinilai layak dan produktif.

Baca Juga: Update Harga Emas Batangan Antam Hari Ini, Selasa, 30 Januari 2024 Naik Rp9.000, Berikut Rincian Lengkapnya

KUR Mikro BSI: Syarat dan Tabel Angsuran

Ilustrasi pengusaha UMKM yang mendapatkan KUR BSI
Ilustrasi pengusaha UMKM yang mendapatkan KUR BSI Freepik/jcomp

BSI sebagai salah satu bank syariah nasional memberikan 3 jenis pilihan Kredit Usaha Rakyat yang bisa diajukan pemilik usaha UMKM di Indonesia, yaitu KUR Kecil, KUR Mikro, dan Kur Super Mikro.

Dalam artikel ini, khususnya akan dibahas tentang KUR Mikro BSI yang merupakan salah satu bantuan permodalan bagi pengusaha UMKM untuk mengembangkan usaha.

Pada KUR Mikro BSI, pengusaha UMKM dapat mengajukan pinjaman dengan plafon dana antara lebih dari Rp10 juta sampai dengan Rp100 juta.

Halaman:

Editor: Rita Azlina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x