Rating Drama ‘Extraordinary Attorney Woo’ Meningkat Pesat sampai 10 Kali Lipat, Bakal Diremake Amerika?

15 Juli 2022, 16:34 WIB
Drama Korea 'Extraordinary Attorney Woo'. /allkpop.com

BERITASUKOHARJO.com - Drama Extraordinary Attorney Woo telah memiliki peningkatan rating yang pesat.

Dikutip dari BeritaSoloRaya.com melalui Soompi berikut penjelasan peningkatan rating dari drama Extraordinary Attorney Woo.

Pada episode 5, drama Extraordinary Attorney Woo yang disiarkan pada tanggal 13 Juli 2022, mencatatkan rating perolehan nasional rata-rata sebesar 9,138 persen.

Baca Juga: Rekomendasi Film Berbahasa Asing Terbaik di Netflix selain dari Hollywood, Berikut Daftarnya!

Perolehan rating pada episode 5 ini meningkat sebesar 4 persen dari episode sebelumnya yakni 5,2 persen.

Peningkatan rating apabila ditinjau dari episode pertama, Extraordinary Attorney Woo memiliki rating 0,9 persen saja, yang berarti telah terdapat peningkatan rating hingga 10 kali lipat.

Drama yang ditayangkan di TV kabel ENA ini telah menjadi drama yang memecahkan rekornya menjadi drama dengan rating tertinggi dalam sejarah ENA.

Drama lain di TV kabel tvN bertajuk ‘Eve’ memperoleh penurunan rating menjadi 3,354 persen. Sedangkan drama JTBC bertajuk ‘Insider’ memiliki rating stabil sebesar 2,947 persen.

Baca Juga: Sosok Ivana Trump di Mata Keluarga Trump: ‘Ajari Anak-Anaknya Ketabahan’

Selain itu, drama KBS2 berjudul ‘Jinxed at First’ memiliki rating menurun sebesar 2,7 persen pada episode ke 9.

Rating-rating drama diatas menunjukkan bahwa drama Extraordinary Attorney Woo memiliki penggemar yang meningkat pesat.

Extraordinary Attorney Woo yang memukau semua orang membuat drama ini mungkin saja dapat di-remake atau dibuat ulang ke dalam series Amerika.

Pada 14 Juli 2022, JTBC menyatakan bahwa Extraordinary Attorney Woo telah menerima rancangan pengajuan untuk membuat ulang drama ke dalam series Amerika Serikat.

Baca Juga: Kisah Istri Pertama dari Donald Trump, Ivana Trump yang Meninggal Dunia Di Umur 73

Sangat banyak series-series luar negeri yang terkenal seperti Walking Dead, Prison Break, sehingga kabar ini menjadi pencapaian yang patut dibanggakan.

Respon dari pernyataan JTBC tersebut, yang mewakilkan dari ASTORY (perusahaan produksi drama Extraordinary Attorney Woo) menyatakan, “Kami telah menerima proposal untuk membuat ulang drama dari Amerika Serikat, dan perusahaan produksi saat ini sedang mempertimbangkan hal tersebut.”

Extraordinary Attorney Woo saat ini memang banyak sekali mengundang pembicaraan di kalangan penggemar maupun penikmat budaya Korea.

Pemeran utama wanita, Park Eun Bin, juga ikut merasakan mendapat banyak perhatian karena kemampuan akting yang luar biasa.

Baca Juga: Jin BTS Ternyata Kaum Introvert! Ini Sederet Fakta yang Membuktikannya

Dalam drama ini, Park Eun Bin berperan sebagai pemeran utama wanita bernama Woo Young Woo, yaitu seorang pengacara hebat yang memiliki sindrom Asperger dan memiliki pekerjaan pertamanya di sebuah firma hukum.

Tak hanya itu, drama ini juga mendapat perhatian besar karena pemainnya memiliki sikap ramah sekaligus profesional dihadapan jurnalis.

Drama ini mengisahkan perjalanan Woo Young Woo yang mengalami kesulitan dan kesuksesan sebagai seorang pengacara, dimana dia memiliki kemampuan ingatan yang sangat baik serta pemikiran yang kreatif.***

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler