12 Web Series Terbaik dengan Alur Cerita yang Unik

- 30 Desember 2021, 20:13 WIB
Kisah Nyata Layangan Putus 2019, Ini Cerbung Karya Mommy ASF yang Diadaptasi Jadi Web Series WeTV
Kisah Nyata Layangan Putus 2019, Ini Cerbung Karya Mommy ASF yang Diadaptasi Jadi Web Series WeTV /tangkap layar instagram/@putrimarino
 
BERITASOLORAYA.com - Baru-baru ini tampaknya web series Indonesia sedang viral dan dibicarakan banyak masyarakat. Berikut ini web series Indonesia yang mempunyai alur cerita yang menarik, unik, dan berbeda yang wajib untuk ditonton.
 
1. The Publicist
 
The Publicist merupakan web series garapan sutradara terkenal Monty Tiwa. Web series yang ditayangkan tahun 2017 ini berfokus pada Reynaldi, aktor berbakat yang berada di puncak karier, sayangnya ia terjerumus skandal Narkoba.
 
 
Manajer dan sahabatnya, Erika dan Javier meminta bantuan seorang personal consultant bernama Julia Tanjung.
 
2. Sore: Istri dari Masa Depan
 
Sore: Istri dari Masa Depan merupakan web series garapan sutradara Yandy Laurens. Series yang ditayangkan pada 2017 ini berpusat pada Jonathan, seorang pemuda Indonesia yang tinggal di Italia.
 
Suatu ketika, datang wanita bernama Sore yang mengaku bahwa dia adalah istrinya dari masa depan.
 
3. Halustik
 
Halustik merupakan web series garapan sutradara Nia Dinata, Lucky Kuswandi, dan Andri Cung. Web series yang ditayangkan 2018 ini berkisah pada Kanti yang membuka usaha jasa konsultan keuangan, sayangnya usaha tersebut tidak lancar.
 
Hingga suatu ketika, Kanti menambahkan unsur mistis dalam nasihat keuangannya. 
 
4. Sunshine
 
Sunshine merupakan web series 13 episode yang digarap oleh Alyandra Pandjipoera. Web series yang ditayangkan tahun 2018 ini berfokus pada Langit, seorang eksekutif di agensi periklanan. Ia dipertemukan dengan empat cewek menakjubkan yang pernah singgah di hatinya: Matahari, Bumi, Bintang, dan Bulan.
 
5. Rewrite
 
Rewrite merupakan web series garapan sutradara Fajar Nugros.
 
Web series yang ditayangkan di 2019 ini  bermula pada kesibukan pasangan Senja dan Abi dalam mempersiapkan pernikahan di 2024.
 
Sayangnya, pernikahan mereka batal dan Senja ingin kembali ke masa lalu, saat belum mengenal Abi. Semesta pun mengabulkan.
 
6. Pretty Little Liars Indonesia
Pretty Little Liars merupakan web series yang disutradarai oleh Emil Heradi. Web series ini bercerita tentang empat orang mahasiswi yang dahulu selalu bersama.
 
Secara tiba-tiba pemimpin mereka meninggal, dan kehidupan mereka berantakan karena sebuah teror.
 
7. My Lectures My Husband
 
Web series ini merupakan  serial yang diproduksi oleh MD Entertainment dan disutradarai oleh Monty Tiwa. Web series ini berpusat pada Inggit yang kehidupannya sudah sempurna.
 
Sayangnya ketika ayahnya sakit, ia dijodohkan dengan pak Arya, dosen killer di kampusnya.
 
8. Paradise Garden
 
Paradise Garden merupakan web series garapan sutradara Tommy Dewo dan 
Ginanti Rona. Web series ini mengisahkan tentang Navya dan Andra yang tinggal di kompleks perumahan Paradise Garden.
 
Mereka berusaha mencari fakta tentang saudara mereka yang hilang, Nitya dan Ganes. 
 
9. Sianida
 
Sianida merupakan web series garapan sutradara Sridhar Jetty. Series ini berpusat pada Amelia  dan Jenny yang merupakan sepasang kekasih lesbian.
 
Kemudian Amelia meninggal karena meminum kopi bersianida dan Jenny pun dituduh membunuhnya. Jenny menuduh David, suami Amelia, begitu sebaliknya.
 
10. Imperfect the Series
Imperfect the Series merupakan web series garapan sutradara Naya Anindita. Web series bergenre komedi ini berpusat pada penghuni Kost, yaitu Neti, Maria, Prita, dan Endah.
 
11. Little Mom
 
Little Mom merupakan web series garapan sutradara Guntur Soehardjantotentang. Little Mom berkisah tentang Naura, gadis 16 tahun yang cantik dan berprestasi.
 
Sayangnya, kehidupannya berubah sejak ia hamil dengan Yuda, cowok populer disekolahnya. Naura pun harus menghadapi Keenan, troublemaker di sekolah namun selalu ada untuk Naura.
 
 
12. Layangan Putus
 
Layangan putus merupakan web series yang disutradarai oleh Benni Setiawan.
 
Web series yang sedang viral ini berkisah pada Kinan yang dihadapkan pada kenyataan ada orang ketiga di rumah tangganya.***

Editor: Inung R Sulistyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x