Aktivis Lingkungan Sekaligus Kpopers Protes di Depan Gedung HYBE, Minta Tuntutan Ini Dikabulkan

- 1 Mei 2022, 09:30 WIB
Aktivis lingkungan sekaligus kpoper lakukan unjuk rasa.
Aktivis lingkungan sekaligus kpoper lakukan unjuk rasa. /Dok. Allkpop/

BERITASOLORAYA.com - Aktivis iklim K-pop berkumpul bersama dan berunjuk rasa di dengan gedung agensi HYBE untuk menuntut tindakan.

Protes ini berlangsung di bulan April lalu, dimana para aktivis iklim di dunia K-pop yang disebut 'Kpop 4 Planet' berkumpul di kantor HYBE Label di Seoul.

Mereka mengumpulkan dan menyumbangkan CD album fisik sepanjang bulan Maret untuk unjuk rasa dan penampilan mereka dalam perayaan hari Bumi, yang jatuh pada tanggal 22 April.

Baca Juga: Khutbah Singkat Idul Fitri untuk Lebaran 2022, Mengetuk Pintu Surga 

Sebanyak 8027 eksemplar album yang dikumpulkan kemudian diubah menjadi sebuah karya seni untuk meningkatkan kesadaran tentang kerusakan lingkungan yang ditimbulkan oleh perusahaan hiburan.

Karya seni tersebut menyampaikan pesan "Seni Tidak Harus Berakhir Disini", untuk menunjukkan bahwa karya seniman K-pop tidak boleh berakhir menjadi sampah plastik.

Dikutip BeritaSoloRaya.com melalui Allkpop, KPop 4 Planet menjelaskan bahwa mereka memilih label HYBE karena 15,23 juta kopi dari 57.089.160 kopi album fisik yang terjual pada tahun 2021 berasal dari label HYBE saja.

Organisasi tersebut juga menunjukkan bagaimana label hiburan telah mendorong penjualan album fisik melalui gimmick seperti kartu foto ketika dan hanya segelintir penggemar yang benar-benar mendengarkan lagu lewat CD.

Baca Juga: Dibalik Presidensi G20, Menkeu Sri Ungkap Sejarah Bergabungnya Indonesia Dalam Forum G20

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah