Honorer Dapat Jatah 1 Juta Formasi di Seleksi CASN 2023, Pemerintah Pastikan Banyak yang Jadi ASN Tahun Ini

17 Juli 2023, 06:30 WIB
Ilustrasi Rekrutmen CASN 2023 /Instagram @casnkemenag /

 



BERITASOLORAYA.com - Kabar gembira untuk honorer di seluruh Indonesia karena mendapatkan kepastian oleh pemerintah untuk menjadi ASN lewat seleksi CASN 2023.

Pemerintah sudah resmi akan membuka CASN 2023 di bulan September ini dan honorer akan mendapatkan kuota paling banyak untuk direkrut menjadi PPPK.

Tidak main-main, honorer mendapatkan kuota mencapai 1,03 juta formasi dan jauh lebih banyak daripada fresh graduate yang melamar di CPNS, dimana hanya mendapatkan kuota 206.000.

Baca Juga: HONORER FULL SENYUM, Komisi II DPR Minta Passing Grade Bukan sebagai Dasar Kelulusan PPPK

Tentu, kesempatan ini jangan sampai disia-siakan oleh tenaga honorer karena dalam seleksi CASN 2023 nanti akan mendapatkan kuota 1,03 juta formasi.

Itu artinya, akan ada 1 juta honorer yang naik tingkatan menjadi ASN, khususnya PPPK di tahun 2023 ini kalau lulus dalam proses seleksi CASN 2023.

Untuk komposisinya, KemenpanRB sudah membagi dalam komposisi 80% formasi untuk tenaga honorer di lowongan PPPK dan 20% fresh graduate dalam seleksi CPNS.

Baca Juga: Ketua KPAI Beri 3 Rekomendasi pada Kasus Salwa Azizah yang Dihajar Mantan Suami di Depan Anak-anaknya

Menteri PANRB, Azwar Anas berharap komposisi ini bisa naik dan meningkat terus dalam tahun ke depan dalam seleksi CASN.

Untuk seleksi PPPK 2023 nanti, ada dua kategori honorer yang menjadi prioritas dari pemerintah untuk dijadikan PPPK.

Dua kategori tersebut adalah honorer pendidikan dan honorer kesehatan yang akan menjadi prioritas pemerintah untuk direkrut menjadi PPPK.

Baca Juga: CEK SEGERA, Segini Progress Kenaikan Pangkat PNS Periode Oktober 2023 yang Sudah Acc di Wilayah Jawa Timur

Kedua kategori tersebut sangat penting di tengah masyarakat Indonesia dan biasa disebut sebagai pelayanan utama.

Masalahnya, di berbagai daerah Indonesia masih kehilangan guru ASN dan nakes ASN sehingga masih banyak yang menggunakan jasa tenaga honorer dalam kedua bidang tersebut.

Karena itulah, kedua bidang tersebut menjadi prioritas utama pemerintah untuk direkrut menjadi PPPK pendidikan dan kesehatan.

Baca Juga: Minimnya Kelulusan Tenaga Honorer Jadi Perhatian. Junimart Minta Passing Grade Jangan Jadi Alasan, Sebab...

Pemerintah memang sedang berlomba dengan waktu karena di tanggal 28 November 2023 akan resmi menghapus tenaga honorer di seluruh Indonesia.

Tenaga honorer tidak boleh lagi direkrut dan bekerja di berbagai instansi dan lembaga pemerintahan Indonesia.

Untuk seleksi CPNS 2023, profesi seperti jaksa, hakim, dosen, talenta digital, data scientist menjadi prioritas untuk diangkat menjadi PNS oleh pemerintah.

Baca Juga: UPDATE PPG DALJAB 2023: Peserta yang Lulus Administrasi Tidak Semuanya Ikut Seleksi Akademik? Cek Infonya

Semoga artikel ini bermanfaat. ***

Editor: Calvin Natanael

Tags

Terkini

Terpopuler