Imbau Warga Tetap Terapkan Prokes Meski Sudah Divaksin, Epidemiolog UGM: Belum Ada Vaksin Efikasi 100 Persen

- 7 Mei 2021, 12:29 WIB
Ilustrasi. Imbau Warga Tetap Terapkan Prokes Meski Sudah Divaksin, Epidemiolog UGM: Belum Ada Vaksin Efikasi 100 Persen.
Ilustrasi. Imbau Warga Tetap Terapkan Prokes Meski Sudah Divaksin, Epidemiolog UGM: Belum Ada Vaksin Efikasi 100 Persen. /Pixabay/alirazagurmani9272

PR SOLORAYA - dr. Riris Andono Ahmad selaku Epidemiolog UGM mengimbau kepada masyarakat meski sudah divaksin untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Hal itu karena belum ada vaksin dengan efikasi 100 persen.

Dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com melalui Antara News pada 7 Mei 2021, melalui keterangan tertulis, dr. Riris menjelaskan bahwa masyarakat telah disuntik vaksin Covid-19, mereka tetap masih harus menerapkan prokes.

Baca Juga: Adu Akting dengan Hyeri di My Roommate is Gumiho, Jang Ki Yong: Kami Jadi Lebih Dekat dan Nyaman

Hal itu bertujuan untuk melindungi orang-orang di sekitar, terutama bagi mereka yang belum disuntik vaksin Covid-19.

“Hingga saat ini belum ada vaksin dengan efikasi (kemanjuran) 100 persen. Jadi walau sudah divaksin tetap masih harus menjalankan prokes untuk melindungi orang-orang di sekitar kita, terutama yang belum divaksin,” jelas dr. Riris.

dr. Riris menyebutkan vaksin Covid-19 jenis Sinovac memiliki efikasi sebesar 65,3 persen sehingga peluang kemungkinan masyarakat masih rentan terinfeksi Covid-19 sebesar 34,7 persen.

Baca Juga: Pfizer dan BioNTech Siap Bantu Vaksinasi Atlet Olimpiade Tokyo, Pengiriman Vaksin Akan Dimulai Bulan Ini

Namun, tingkat risiko terinfeksi Covid-19 pada orang yang sudah disuntik vaksin justru lebih rendah daripada orang yang belum disuntik vaksin.

Halaman:

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x