Persyaratan dan Daftar Formasi CPNS 2021 di Bakamla RI untuk Lulusan SMA, SMK, D3, D4, dan S1

- 10 Juli 2021, 08:00 WIB
Persyaratan dan Daftar Formasi CPNS 2021 di Bakamla untuk Lulusan  SMA, SMK, D3, D4, dan S1.
Persyaratan dan Daftar Formasi CPNS 2021 di Bakamla untuk Lulusan SMA, SMK, D3, D4, dan S1. /pixabay/papazachariasa

PR SOLORAYA - Berikut ini persyaratan dan daftar formasi CPNS 2021 yang dibuka Bakamla RI untuk lulusan SMA, SMK, D3, D4, dan S1.

Badan Keamanan Laut Republik Indonesia atau Bakamla RI membuka pendaftaran CPNS 2021 untuk daftar formasi umum dan khusus bagi para pendaftar dari berbagai jenjang pendidikan.

Pendaftaran CPNS 2021 di Bakamla RI dibuka sampai tanggal 21 Juli 2021. Para pendaftar lulusan SMA, SMK, D3, D4, dan S1 harus memenuhi beberapa persyaratan di bawah ini.

Baca Juga: Syarat dan Daftar Formasi CPNS 2021 Kementerian PPN atau Bappenas untuk Lulusan S1 dan D4

1, Warga Negara Indonesia yang bertakwa kepada Tuhan, setia, dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, dan negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

2. Usia pada saat pendaftaran paling rendah 18 tahun dan maksimal 30 tahun. Untuk SLTA dan S1 maksimal 35 tahun khusus untuk formasi dokter.

3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih.

cpBaca Juga: Kemenag Buka 10.819 Formasi CPNS dan CPPPK 2021, Simak Syarat Beserta Formasi Umum dan Khusus

4. Tidak berkedudukan sebagai Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) atau Aparatur Sipil Negara (ASN), prajurit TNI, anggota Polri, dan siswa sekolah dinas ikatan pemerintah.

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Instagram @bakamla_ri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah