Ini Makna Logo Hari Pahlawan Nasional 2021

- 14 November 2021, 19:44 WIB
Ilustrasi Hari Pahlawan 10 November
Ilustrasi Hari Pahlawan 10 November /freepik.com./freepik/
 
BERITASOLORAYA.com - Peringatan Hari Pahlawan Nasional senantiasa diperingati setiap tahun untuk mengenang dan mengingat perjuangan para pahlawan dalam meraih dan  mempertahankan kemerdekaan Repbulik Indonesia. 
 
Selain itu, peringatan ini sebagai upaya untuk membangun ingatan kolektif yang kemudian menggerakkan kesadaran masyarakat agar meneladani dan mengimplemantasikan nilai-nilai luhur pahlawan dalam kehidupan sehari-hari. 
 
Pada Hari Pahwalan Nasional 2021 memiliki tema 'Pahlawanku Inspirasiku' dengan logo peringatan Hari Pahlawan terbaru. 
 
 
Mengingat logo pada peringatan pahlawan tahun ini, inilah beberapa makna yang dihimpun dari portal Kemensos, diantaranya sebagai berikut. 
 
1. Warna 
 
Warna yang digunakan dalam logo Hari Pahlawan Nasional 2021 berwarna merah dan putih. 
 
2. Tipografi 
 
Jenis tulisan yang digunakan untuk desain dan branding dari Hari Pahlawan Nasional Republik Indonesia menggunakan jenis Source Sans Pro. 
 
 
3. Bambu Runcing 
 
Bambi runcing yang terdapat pada logo merupakan senjata yang digunakan para pejuang kemerdekaan.
 
Senjata bambu runcing ini adalah simbol keberanian dalam menghadapi penjajah dan kolonialisme. 
 
4. Menolong 
 
Dalam logo tersebut terdapat aksi menolong yang merepresentasikan diri pahlawan yang gemar menolong orang lain dan rela mengorbankan kenyamanan hidupnya demi kenyamanan hidup orang lain. 
 
 
5. Buku 
 
Ikon buku mewakili simbol dari sumber inspirasi generasi masa kini untuk mengetahui kisah heroik para pahlawan.
 
Melalui buku generasi muda bisa melihat napak tilas pahlawan dan juga pahlawan bisa mendapatkan inspirasi dalam menggagas kemerdekaan Indonesia. 
 
6. Bendera Berkibar 
 
Bendera merah putih merupakan simbolisasi dari sebuah bangsa dan negara yang diperjuangkan pahlawan.
 
 
Sebuah warisan yang harus dijaga dalam mewujudkan tujuan bernegara yang terdapat dalam Undang-Undang Dasar Tahun 1945 pada alinea keempat. 
 
7. Kepalan Tangan 
 
Merupakan simbolisasi dari keteguhan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dan diharapkan generasi sekarang bisa memiliki keteguhan yang sama dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. 
 
Itulah beberapa makna logo peringatan Hari Pahlawan Nasional 2021. Semoga dengan adanya peringatan ini, bisa menjadi pengingat bagi generasi sekarang sebagai tongkat estafet bangsa untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia.***

Editor: Novrisia Yulisdasari

Sumber: kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x