Jual Nasi Goreng Sapi di Palangka Raya, UMKM yang Digeluti Selama 3 Bulan Ini Mulai Dikenal Warga

- 26 Februari 2022, 10:03 WIB
Ilustrasi nasi goreng sapi
Ilustrasi nasi goreng sapi /

BERITASOLORAYA.com - Nasi goreng merupakan makanan yang sudah biasa dikonsumsi oleh masyarakat indonesia, makanan ini juga menjadi menu yang mudah ditemukan dimanapun.

Nasi goreng dapat dipadukan atau dicampur dengan berbagai topping, misalnya ati ampela, telur, ayam bahkan ditambahkan sayur-sayuran juga bisa.

Alhasil banyak inovasi dari nasi goreng, salah satunya nasi goreng yang ditambahkan daging sapi.

Baca Juga: Bintang Squid Game, Lee Jung Jae Tanda Tangani Kontrak dengan Agensi Amerika

Disebutkan bahwa nasi goreng sapi masih jarang tersedia di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, sehingga dinilai sebagai makanan yang tak biasa.

Makanan yang satu ini ternyata tidak banyak yang membuatnya, sehingga dunia kuliner di Palangka Raya masih belum begitu mengenal dan bahkan menjual makanan ini.

Tapi, tahukah Anda, belakangan ini diketahui bahwa ada salah satu warga Palangka Raya yang mencoba menjajaki kuliner satu ini dan berhasil membuat nasi goreng sapi sebagai UMKM yang ia geluti.

Namanya adalah Mukhlis, ia merupakan warga Palangka Raya tepatnya di Jalan Sangga Buana. Mukhlis merupakan warga yang merantau dari Pulau Jawa dan datang ke Kalimantan tengah.

Baca Juga: Download Contoh Soal Pretest PPG Pedagogik, Lengkap serta Kisi-kisinya

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: InfoPublik.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x