Segera Daftar Sebelum Tanggalnya, Simak Jadwal Terbaru Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2022

- 18 November 2022, 17:31 WIB
Berikut penyesuaian jadwal terbaru seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2022, segera lakukan pendaftarannya
Berikut penyesuaian jadwal terbaru seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2022, segera lakukan pendaftarannya /Piabay/Halcyon Marine Healthcare Systems

BERITASOLORAYA.com – Jika pada jadwal sebelumnya Anda belum mempersiapkan persyaratan pendaftaran karena waktu pendaftaran yang singkat.

Saat ini Pemerintah Melalui BKN telah memperpanjang jadwal seleksi penerimaan PPPK Tenaga Kesehatan 2022.

Informasi terbaru bagi PPPK Tenaga Kesehatan 2022 disampaikan Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada Kamis 17 November 2022 kemarin.

BKN mengumumkan adanya penyesuaian jadwal pelaksanaan seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2022.

Baca Juga: Mau Daftar Beasiswa LPDP Reguler? Ini Persyaratan Umum yang Harus Dilengkapi

Berdasarkan pada surat Plt. Kepala BKN Nomor 38310/B-KS.04.01/SD/K/2022, seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Kesehatan 2022 diperpanjang.

Perubahan jadwal tersebut bertujuan agar dapat memberikan kesempatan yang lebih luas lagi kepada peserta seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2022.

Hal ini berarti Anda yang memiliki kemampuan sebagai tenaga kesehatan masih diberi kesempatan untuk melakukan pendaftaran kembali.

Meski begitu, perpanjangan waktu pendaftaran ini tidak berlangsung lama. Anda hanya diberi waktu lima sampai enam hari untuk melakukan pendaftaran PPPK Tenaga Kesehatan 2022.

Baca Juga: Tanda Jika BSU Sudah Cair, Cek dengan 5 Langkah Ini

Langsung saja, simak jadwal terbaru PPPK Tenaga Kesehatan 2022 sebagai berikut:

1. Pengumuman seleksi PPPK Tenaga Kesehatan dari 3 November sampai 17 November 2022.

2. Pendaftaran seleksi PPPK Tenaga Kesehatan dimulai sejak 3 November sampai 22 November 2022.

3. Adapun seleksi administrasi dilakukan sejak 3 November sampai 23 November 2022.

4. Pengumuman hasil seleksi administrasi dimulai dari 24 November sampai 25 November 2022.

Baca Juga: 9 Hari Lagi Pelamar P2 dan P3 PPPK Guru 2022 Bakal Hadapi Ini, Cek Ketentuannya

5. Tenggat waktu masa sanggah sejak 25 November sampai 27 November 2022

6. Tenggat jawaban masa sanggah sejak 25 November sampai 28 November 2022

7. Adapun pengumuman pasca masa sanggah 29 November 2022

8. Penarikan data final dimulai 30 November sampai dengan 1 Desember 2022.

9. Penjadwalan diadakan seleksi kompetensi dari 2 Desember sampai 3 Desember 2022.

10. Pengumuman pendaftaran peserta, waktu, dan tempat diadakan seleksi masing-masing peserta akan dimulai dari 4 Desember sampai 5 Desember 2022.

Baca Juga: Resmi Berubah, Guru dan Siswa SD, SMP, dan SMA Akan Dipermudah karena Ini. Salah Satunya saat Ujian...

Sebagai tambahan informasi, setelah melakukan pendaftaran seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2022 Anda dapat melihat hasil seleksi administrasi.

Bahwa Anda dinyatakan lulus seleksi administrasi atau tidak melalui website BKN yaitu https://sscasn.bkn.go.id.

Proses pengecekan hasil seleksi administrasi Anda dilakukan hanya dengan melakukan pendaftaran akun Anda yang telah terdaftar dalam laman tersebut.

Jadi pastikan ketika Anda melakukan pendaftaran seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2022. Akun akun SSCASN Anda tersimpan dengan aman.

Baca Juga: Resmi Naik, Siswa SD, SMP, dan SMA Segera Cek, Nominalnya Meningkat dari Rp900.000 hingga Rp1.500.000

Terlebih password yang Anda gunakan harus mudah diingat agar sewaktu-waktu ketika melakukan status pendaftaran PPPK Tenaga Kesehatan Anda tidak kerepotan.***

Editor: Maulida Cindy Magdalena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah