Tenaga Honorer Simak, Menpan RB Kemungkinan akan Keluarkan Kebijakan Baru. Ada Afirmasi Tenaga Teknis?

- 15 Juli 2023, 20:36 WIB
Menpan RB, Abdullah Azwar Anas
Menpan RB, Abdullah Azwar Anas /dokumen menpan.go.id

BERITASOLORAYA.com – Pemerintah terus berupaya membantu tenaga honorer, terutama menjelang akan berlakunya penghapusan pegawai non ASN tersebut.

Bantuan yang diberikan pemerintah bagi tenaga honorer, khususnya Menpan RB melalui kementerian yang dipimpinnya, berupa upaya pencarian solusi terbaik yang tidak merugikan pihak manapun.

Berkaitan dengan hal itu, saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Demak, Menpan RB telah menerima sejumlah masukan, yang salah satunya berkaitan dengan afirmasi bagi PPPK Tenaga Teknis.

Herminingsih selaku Kepala BKPP Kabupaten Demak meminta adanya afirmasi khusus bagi PPPK tenaga teknis kepada Menpan RB, Abdullah Azwar Anas pada Jumat, 14 Juli 2023.

Baca Juga: PERHATIKAN, Para Calon PPPK Guru hingga PPPK Teknis yang Segera Diangkat Wajib Patuhi Ini Mulai Bulan Juli…

Permintaan tersebut disampaikan Herminingsih karena pada seleksi tahun 2022 lalu terdapat sejumlah jabatan yang tidak terisi, yang salah satunya disebabkan tidak terpenuhinya passing grade oleh peserta.

Lebih lanjut Herminingsih mengatakan bahwa pemerintah telah memberikan afirmasi kepada guru PPPK P1, P2, dan P3.

Selain itu, pemerintah juga memberikan afirmasi kepada tenaga kesehatan berupa usia dan unit kerja, maka hal yang sama seharusnya juga berlaku untuk tenaga teknis.

“Tenaga kesehatan juga ada afirmasi-afirmasi diantaranya jika melamar di unit kerjanya dan juga usia, ini juga ada afirmasi, tetapi untuk tenaga teknis belum ada,” ujar Herminingsih.

Halaman:

Editor: Rita Azlina

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah