Info Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kemensos. Cek Jabatan yang Diisi, Persyaratan, dan Jadwal Resmi

- 12 September 2023, 14:41 WIB
Ilustrasi seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kemensos tentang persyaratan, jabatan yang diisi, dan jadwal
Ilustrasi seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kemensos tentang persyaratan, jabatan yang diisi, dan jadwal /6306752/pixabay

BERITASOLORAYA.com – Ada informasi seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kemensos yang perlu diketahui.

Informasi terkait seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kemensos ini disampaikan dalam surat resmi bernomor 47/Pansel-JPT/Kemsos/09/2023.

Sehubungan dengan informasi seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kemensos tersebut, ada beberapa poin penting yang disampaikan dalam surat pengumuman resmi yang dirilis Kemensos tersebut.

Baca Juga: Kuliah S2 dan S3 di Jepang Lewat Beasiswa Monbukagakusho (MEXT), Ini Persyaratan yang Harus Kamu Penuhi

Berikut ini informasi seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kemensos yang penting untuk Anda perhatikan:

Jabatan yang Diisi

1. Jabatan Direktur Rehabilitasi Sosial Anak

Unit kerja Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial dan Eselon: II.a

2. Jabatan Kepala Sentra Terpadu “Prof. Dr. Soeharso” di Surakarta

Unit kerja Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial dan Eselon: II.b

3. Jabatan Kepala Sentra Terpadu “Pangudi Luhur” di Bekasi

Unit Kerja Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial dan Eselon: II.b

Persyaratan Umum

1. Memiliki status PNS.

2. Minimal memiliki kualifikasi pendidikan DIV atau S1.

3. Mempunyai kompetensi teknis, manajerial, maupun sosial kultural sesuai standar kompetensi jabatan yang ditentukan.

4. Mempunyai pengalaman jabatan di bidang tugas yang berkaitan dengan jabatan yang hendak diduduki secara kumulatif minimal yaitu selama 5 (lima) tahun.

5. Pernah atau sedang menduduki administrator ataupun jabatan fungsional jenjang ahli madya paling singkat yaitu 2 (dua) tahun.

6. Rekam jejak jabatan, integritas, dan moralitas yang dimiliki adalah baik.

7. Usia maksimal adalah 56 tahun, 0 bulan, 0 hari pada tanggal pelantikan.

8. Jasmani dan rohani dalam kondisi sehat.

9. Bebas penyalahgunaan narkotika, alkohol, psikotropika, maupun zat adiktif yang lainnya.

10. Memperoleh persetujuan atau rekomendasi dari Pejabat Pembina Kepegawaian ataupun Pejabat yang mendapat pendelegasian wewenang.

Baca Juga: Benarkah Belum Lulus Pendidikan Guru Penggerak, Tidak Terpanggil PPG Dalam Jabatan 2023? Berikut Ulasannya

11. Tidak pernah memperoleh hukuman disiplin tingkat berat dan atau hukuman pidana serta tidak sedang memperoleh hukuman disiplin tingkat sedang.

12. Mengajukan surat lamaran dan bertandatangan pelamar serta materai Rp10 ribu yang ditujukan bagi Panitia Seleksi Terbuka Calon Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kemensos Tahun 2023.

13. Memiliki komitmen untuk menandatangani pakta integritas.

14. Tidak mempunyai afiliasi dan atau menjadi pengurus atau anggota dari Parpol (partai politik).

15. Sekurang-kurangnya memiliki pangkat Pembina Tk.I, golongan ruang IV/b bagi pelamar posisi jabatan Eselon II.a.

16. Sekurang-kurangnya mempunyai pangkat Pembina, golongan ruang IV/a bagi pelamar posisi jabatan Eselon II.b.

17. Semua unsur penilaian kinerja sekurang-kurangnya memiliki nilai baik untuk 2 (dua) tahun terakhir.

18. Sudah menyerahkan Surat Pemberitahuan Tahunan atau SPT Pajak Tahun 2022.

19. Sudah menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara atau LHKPN atau Laporan Harta Kekayaan Aparatur Sipil Negeri atau LHKASN Tahun 2022.

Jadwal

1. Kegiatan pengumuman tanggal 1 September 2023.

2. Kegiatan pendaftaran secara online dan mengunggah berkas tanggal 4 September hingga 18 September 2023.

3. Kegiatan seleksi administrasi tanggal 4 September hingga 20 September 2023.

4. Kegiatan pengumuman hasil seleksi administrasi tanggal 22 September 2023.

5. Kegiatan penulisan makalah tanggal 25 September 2023.

6. Kegiatan asesmen atau uji kompetensi tanggal 26 September hingga 27 September 2023.

7. Kegiatan pengumuman hasil penilaian makalah dan uji kompetensi tanggal 9 Oktober 2023.

8. Kegiatan wawancara tanggal 11 Oktober 2023.

9. Kegiatan pengumuman hasil akhir tanggal 16 Oktober 2023.

Baca Juga: Verifikasi Calon Penerima KJP Plus Tahap II Tahun 2023 Dibuka, Peserta yang Tidak Terdaftar Lakukan Ini

Itulah informasi seputar seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kemensos yang bisa diketahui, semoga dapat memberi manfaat.***

Editor: Vania Puspita Anggraeni

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah