PECAH TELOR, Menpan RB Minta Seluruh Instansi Tetap Berikan Gaji Tenaga Honorer hingga 2024…

- 13 September 2023, 10:07 WIB
ilustrasi. Menpan RB tegaskan tak ada penghapusan pada November ini.
ilustrasi. Menpan RB tegaskan tak ada penghapusan pada November ini. /dok. Youtube Halo Bandung

BERITASOLORAYA.COM - Kabar terbaru tenaga honorer per September 2023 ini adalah terkait penghapusan yang kian dekat. Namun, jangan khawatir, meskipun tidak semuanya diangkat jadi PPPK tahun ini, besar kemungkinan takkan diberhentikan sebagai pegawai dan tetap bisa bekerja di instansinya.

Sebelumnya memang ada ketetapan untuk meniadakan sejumlah tenaga honorer pada bulan November 2023 ini, dengan berdasarkan pada PP No. 49 Tahun 2018.

Namun, karena adanya faktor formasi yang kecil untuk pengadaan ini disertai dengan adanya tenaga honorer bodong sehingga mengakibatkan pemeriksaan ulang, maka tenaga honorer kemungkinan benar-benar tidak akan dihapuskan pada November mendatang.

Baca Juga: CPNS PPPK 2023 Update! Kementrian ESDM Buka Formasi CPNS dan PPPK 2023, Begini Rinciannya

Sejumlah tenaga honorer ini diupayakan agar penghapusannya diperpanjang hingga tahun depan, lebih tepatnya pada bulan Desember 2024.

Diikuti dengan fakta kalau pemeriksaan ulang pada database yang menampung 2,3 juta tenaga honorer ini banyak mengandung oknum-oknum tenaga honorer bodong.

Pemeriksaan ini ditargetkan selesai dengan jadwal yang sama yaitu di bulan Desember 2024 nanti, maka sinyal perpanjangan waktu penghapusan pun menguat.

Halaman:

Editor: Tsamarah Atikah Nurdiyanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x