Pelamar CASN Dapat Pantau Langsung Nilai CAT, Begini Penjelasan dari BKN

- 19 November 2023, 19:59 WIB
Ilustrasi pelamar ASN yang sedang mengikuti tes CAT
Ilustrasi pelamar ASN yang sedang mengikuti tes CAT /Dok.Humas UNS

 

BERITASOLORAYA.com – Humas Badan Kepegawaian Negara atau BKN, mengatakan bahwa perhelatan seleksi calon Aparatur Sipil Negara atau ASN 2023 bisa memantau langsung nilai ujian berbasis Computer Assisted Test atau CAT. Pelaksanaan ujian CAT ini merujuk pada mekanisme dan prosedur CAT BKN.

Diantaranya terbagi menjadi 4 sesi/hari untuk pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan 3 sesi/hari untuk pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Sedangkan pada hari jumat, pelaksanaan ujian CAT ini hanya berlangsung 2 sesi/hari. Waktu pengerjaan ujian CAT BKN ini berlangsung selama 100 menit untuk SKD CPNS dan 130 menit untuk Seleksi Kompetensi calon PPPK.

Baca Juga: Bawaslu Adakan Lomba Konten Edukasi Pengawasan Pemilu, Total Hadiah 30 Juta

Seperti yang dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman resmi BKN pada 19 November 2023, bahwa pelamar CASN kini bisa memantau langsung nilai CAT. Kabar ini secara resmi diumumkan oleh BKN di situs resminya sebagai badan penyelenggara seleksi CASN.

Selama ujian berlangsung, Plt. Kepala BKN Haryomo Dwi Putranto menyebutkan bahwa masyarakat bisa memantau berjalannya perolehan hasil peserta ujian secara langsung. Perolehan hasil peserta ujian ini bisa dilihat lewat tayangan layar di titik lokasi (tilok).

Bahkan Haryomo Dwi Putranto selaku Plt. Kepala BKN mengingatkan kalau masyarakat tidak perlu repot harus menyaksikan layar di tilok karena, tayangan nilai yang berjalan dapat disaksikan di manapun dan kapanpun melalui kanal YouTube yang disediakan BKN.

Adapun kanal YouTube yang disediakan BKN untuk melihat perolehan hasil ujian CAT BKN adalah Official CAT untuk instansi pusat dan YouTube kanal masing-masing Kantor Regional BKN di seluruh Indonesia.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x