Hasil Liga 1 Barito Putera vs Persebaya Surabaya Skor 2-1, Gol Yuswanto Aditya Dipermasalahkan?

10 Maret 2023, 07:13 WIB
Barito Putera vs Persebaya Surabaya di Liga 1 /Tangkapan layar twitter @Indosiar

BERITASOLORAYA.com – Pekan 29 Liga 1, diisi oleh pertandingan antara Barito Putera vs Persebaya Surabaya. Laga Barito Putera vs Persebaya Surabaya digelar di kandang Barito Putera tepatnya di Stadion Demang Lehman, Martapura. Pekan 29 Liga 1 antara Barito Putera vs Persebaya Surabaya dilaksanakan dengan kick off pada Kamis, 9 Maret 2023, pukul 15.00 WIB, 

Persebaya Surabaya lebih dahulu menyerang Barito Putera pada babak pertama meskipun tidak berhasil mematahkan pertahanan Barito Putera.

Pada menit ke-33, Barito Putera lebih dahulu menjebol pertahanan gawang Persebaya Surabaya dan mengubah kedudukan pertandingan pekan 29 Liga 1 tersebut menjadi 1–0.

Baca Juga: Jadwal Terbaru Seleksi PPPK Guru 2022, Kapan Masa Sanggah Berakhir?

Gol Barito Putera diciptakan oleh Yuswanto Aditya, pemain bek tengah Barito Putera.
Gol Barito Putera dapat tercipta sebab Yuswanto Aditya yang memakai kesempatan saat pemain Persebaya Surabaya, Rizky Ridho melakukan kesalahan dalam mengantisipasi bola.

Skor Barito Putera vs Persebaya Surabaya pekan 29 Liga 1 tetap 1–0 sampai babak pertama selesai.

Sementara itu, pada pertandingan Barito Putera vs Persebaya Surabaya babak kedua, Persebaya Surabaya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1–1.

Babak kedua pekan 29 Liga 1 Barito Putera vs Persebaya Surabaya tersebut diawali dengan penyerangan Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Ingin Investasi Saham Luar Negeri? Simak Langkah Berikut Ini

Gol Persebaya Surabaya yang mampu mengubah kedudukan menjadi 1 sama diciptakan oleh Ahmad Nufiandani setelah menerima umpan Sho Yamamoto pada menit ke-53. Skor 1–1 kembali dipatahkan oleh Barito Putera pada menit ke-80 oleh Renan Alves.

Skor unggul Barito Putera atas Persebaya Surabaya, 2–1 bertahan hingga pertandingan Barito Putera vs Persebaya Surabaya berakhir.

Skor tersebut membawa Barito Putera pada kemenangan atas Persebaya Surabaya pada laga pekan 29 Liga 1.

Baca Juga: Tenaga Honorer Bisa Tenang, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Minta Menpan RB Terbitkan Ini…

Rekor Pertemuan Barito Putera vs Persebaya Surabaya

Sebelum berlaga pada pekan 29 Liga 1 pada 9 Maret 2023, Barito Putera pernah bertanding dengan Persebaya Surabaya sebanyak 4 kali.

Pertama, Barito Putera vs Persebaya Surabaya terjadi pada 28 September 2019 pada Liga 1 2019. Pertandingan tersebut dimenangkan oleh Barito Putera dengan skor 1–0.

Kedua, Barito Putera vs Persebaya Surabaya pernah digelar pada 4 Desember 2021 pada Liga 1 2021/2022.

Kali ini Persebaya Surabaya yang membawa kemenangan atas Barito Putera dengan skor 2–0.

Baca Juga: Kabar Gembira, 4 Kategori Tenaga Honorer Ini Akan Dapat Gaji 13 dan THR Dari Pemerintah, Ko Bisa? Cek Disini

Ketiga, Liga 1 2021/2022 pada 14 Maret 2022 Barito Putera kembali bertemu dengan Persebaya Surabaya.

Pertandingan Barito Putera vs Persebaya Surabaya diakhiri dengan kedudukan sama, yaitu 1–1.

Keempat, pada Liga 1 2022/2023 tepatnya pada 6 Desember 2022 Barito Putera vs Persebaya Surabaya kembali terjadi.

Laga Barito Putera vs Persebaya Surabaya tersebut dimenangkan oleh Persebaya Surabaya dengan skor 3–2.

Baca Juga: Sujud Syukur, Lebih Dari 250.300 Guru Dapat Penempatan di Seleksi PPPK 2022, Begini Kata Nunuk Suryani

Statistik Pemain Kunci

Barito Putera: Renan Alves

Barito Putera memiliki pemain kunci, yakni Renan Alves, sang bek tengah Laskar Antasari. Renan Alves terhitung sudah bermain selama 2.340 menit. Ia menciptakan gol sebanyak 6 kali dengan operan sukses sebanyak 687 kali.

Tekel yang dilancarkan pemain kunci Barito Putera, Renan Alves tercatat sebanyak 53 kali, intersep sebanyak 125 kali, serta sapuan sebanyak 79 kali.

Persebaya Surabaya: Zé Valente

Zé Valente merupakan pemain gelandang serang dari Persebaya Surabaya yang terhitung sudah bermain selama 1.817 menit. Ia pernah menjebol gawang lawan dengan gol sebanyak 3 kali dan operan gol sebanyak 7 kali.

Selain itu, Zé Valente memiliki peluang sebanyak 48 kali dengan operan sukses sebanyak 936 kali, serta tekel sebanyak 30 kali.

Baca Juga: Bikin Saldo Rekening Guru Sertifikasi Gendut, Siap Terima Pencairan Tunjangan Profesi Nominal Tinggi?

Statistik Pertandingan Barito Putera vs Persebaya Surabaya

Barito Putera

Penguasaan bola: 32%

Total tembakan: 10

Tembakan ke gawang: 3

Operan: 200/277

Akurasi operan: 72%

Peluang: 8

Operan silang: 1/6

Tekel: 10

Intersep: 21

Sapuan: 7

Baca Juga: Hasil Liga 1 Persib vs Persik Kediri, Cek Fakta Unik Maung Bandung dan Macan Putih

Persebaya Surabaya

Penguasaan bola: 68%

Total tembakan: 11

Tembakan ke gawang: 4

Operan: 419/502

Akurasi operan: 83%

Peluang: 3

Operan silang: 2/17

Tekel: 8

Intersep: 14

Sapuan: 7

Baca Juga: Praveen dan Melati Tampil di German Open 2023, Ganda Campuran Indonesia Melaju Babak 16 Besar

Meskipun Barito Putera menang dari Persebaya Surabaya, hasil klasemen sementara Liga 1 peringkat yang lebih tinggi tetap dipegang oleh Persebaya Surabaya.

Persebaya Surabaya berada di posisi ke-8 dengan perolehan poin 38 sedangkan Barito Putera berada di posisi 17 dengan total poin 28.***

Editor: Anbari Ghaliya

Tags

Terkini

Terpopuler