RIBUT LAGI! Mbappe Sindir PSG lewat Instagram, Messi Terancam Lepas, Neymar yang Gitu-Gitu Aja

9 April 2023, 18:41 WIB
Pemain PSG, Kylian Mbappe dan Lionel Messi. /Reuters/

BERITASOLORAYA.com - Tidak bisa dipungkiri apabila PSG merupakan salah satu klub besar di Eropa, bahkan dunia. Tapi, sangat disayangkan apabila berita-berita yang melanda PSG bukanlah tentang prestasinya di kancah sepak bola. Berita-berita seputar PSG kebanyakan tentang Messi, Neymar, dan Mbappe yang selalu saja kontroversial. Entah Messi yang selalu diisukan bakal pindah klub.

Cedera ataupun tingkah Neymar yang berketidaksudahan. Kali ini giliran Sang Golden Kid, Kylian Mbappe.

Seperti dilansir BeritaSoloRaya.com melalui salah satu media Spanyol, yakni The Marca, Mbappe diketahui melayangkan sindiran kepada PSG, melalui akun media sosialnya.

Baca Juga: Pengumuman Pasca Sanggah Hari Ini, Peserta PPPK Guru 2022 Terancam Batal Lulus, Ini Jawaban Resmi BKN

Seolah seperti serangan fajar, tidak ada angin ataupun hujan petir, Mbappe menyatakan ketidakpuasannya terhadap video komersil terbaru klub asal kota Paris tersebut.

Pemain bernomor punggung tujuh tersebut, memang dirancang sebagai image utama dari Paris Saint-Germain.

Namun, untuk persoalan video komersial berdurasi 73 detik terbaru dari PSG, Mbappe nampaknya sama sekali tidak diberi tahu video tersebut bakal seperti apa. Video tersebut berisikan kampanye promosi paket tiket PSG untuk musim depan.

Mbappe tidak menyukai jika hanya dia yang menjadi sorotan di klub sebesar PSG. Hal tersebut bisa dilihat dari potongan pernyataannya dalam video yang dimaksud. Tidak ada pemain lain yang menjadi sorotan selain dirinya.

Baca Juga: Anggaran Triliun Rupiah, Sri Mulyani Beri Tunjangan Ini bagi ASN PNS dan PPPK, Cek Besaran dan Waktu Pencairan

Awalnya saya pikir wawancara yang saya lakukan hanya dipergunakan seperti biasanya, seperti dari hari ke hari, untuk urusan ‘marketing’. Saya tidak suka dengan video yang sudah diunggah itu, saya akan berjuang untuk hak personal saya,” tulis Mbappe di akun media sosialnya.

Mbappe pun menyebut jika klub yang tengah dibelanya adalah Paris Saint-Germain, bukan Mbappe Saint-Germain.

Akun Twitter Ultras PSG, @psgcommunity_ berpendapat jika Mbappe memang tidak terlalu menyukai jika dirinya selalu jadi bahan eksploitasi untuk wajah PSG.

Sementara, beberapa akun pendukung PSG lainnya malah mempertanyakan polah tingkahnya.

Baca Juga: SAH, 4 PNS dengan Kategori Ini Tidak Diberikan Dana Pensiun, Ini Penyebabnya

Aku tidak paham apa yang salah dari video itu? Tentu kita menggunakan Mbappe untuk media komunikasi, berjualan, karena itu juga merupakan aktivitas klub dan strategi pemasaran. Toh dia juga yang menginkan untuk jadi projek utama PSG, ini aneh,” tulis Noel Flantier.

Sampai sekarang ini, Mbappe masih terikat kontrak dengan PSG hingga akhir musim depan. Meski demikian Sang Mega Bintang selalu dikait-kaitkan dengan kepindahannya ke Real Madrid.

Bukan omong kosong jika kondisi PSG cukup rentan, belum lagi isu mengenai Messi yang dipepet klub asal Arab, Al-Hilal, dan klub yang membuat namanya besar, Barcelona.

Dapat dibayangkan betapa pusingnya PSG, menangani pemain-pemain “besarnya” selama ini.***

Editor: Anbari Ghaliya

Tags

Terkini

Terpopuler