Daftar 11 Pemain Terburuk di Euro 2020, dari Mbappe, Bruno, hingga Gnabry

- 12 Juli 2021, 08:08 WIB
Berikut daftar 11 pemain terburuk di Euro 2020, ada nama terkenal seperti Mbappe, Bruno, hingga Gnabry.
Berikut daftar 11 pemain terburuk di Euro 2020, ada nama terkenal seperti Mbappe, Bruno, hingga Gnabry. /Reuters

PR SOLO RAYA - Euro 2020 telah selesai dan berikut 11 pemain terburuk yang bermain di turnamen tersebut.

Penentuan 11 pemain terburuk di Euro 2020 didasarkan pada performanya selama turnamen dan berdasarkan posisinya.

Lewat formasi 4-3-3, Inilah 11 pemain terburuk di Euro 2020 dilansir PRSoloRaya.com dari Sportskeeda:

Baca Juga: dr. Tirta Sebut dr. Lois Telah Tiba di Polda Metro Jaya, Hari Ini Akan Press Release

Kiper - Wojciech Szczęsny (Polandia)

Kiper Polandia Wojciech Szczesny kebobolan enam gol dalam tiga pertandingan Euro 2020.

Dia juga membuat rekor yang tidak diinginkan ketika dia menjadi penjaga gawang pertama yang mencetak gol bunuh diri dalam sejarah Euro.

Bek Kanan - Benjamin Pavard (Prancis)

Dia tidak berada di posisinya ketika Hungaria mencetak gol serangan balik yang luar biasa. Di Euro 2020, aksi sapuannya turun dari 3,7 di Piala Dunia 2018 menjadi 1,3 per 90 menit.

Apalagi dari sisi ofensif, Pavard hanya berhasil menciptakan satu peluang dari tiga pertandingan di turnamen tersebut.

Baca Juga: dr. Lois Disebut Tolak Undangan MKEK, dr Tirta: Undangan Ditolak dengan Alasan Ilmu Mahal

Bek Tengah - Ruben Dias (Portugal)

Ruben Dias memang menjalani debut luar biasa di Premier League hingga memperoleh FWA Footballer of the Year dan Premier League Player of the Season.

Dias justru gagal membawa jauh Portugal di Euro 2020. Dia mencetak gol bunuh diri melawan Jerman dan dilewati oleh Karim Benzema.

Dias juga gagal menutup gawang dari serangan Thorgan Hazard saat sang juara bertahan tersingkir dari Euro 2020 di babak 16 besar.

Bek tengah - Caglar Soyuncu (Turki)

Kebobolan 8 kali dan hanya satu yang mencetak gol, performa Turki seperti bencana di Euro 2020.

Caglar Soyuncu, wajah utama pertahanan Turki, bermain buruk. Tingkat tekelnya hanya 40% di turnamen tersebut dan dia tidak sekalipun melakukan intersepsi dengan kakinya.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Jenis Moderna Telah Tiba di Indonesia Pada Tahap Ke-20

Bek kiri - Ezgjan Alioski (Makedonia Utara)

Ezgjan Alioski, yang bermain untuk Leeds United di Liga Premier Inggris, diharapkan bisa tampil bagus di Euro 2020.

Alioski memang mencetak gol di turnamen itu melawan Ukraina, tapi itu adalah rebound dari penalti yang gagal.

Aksi defensifnya hanya 0,8 kali per pertandingan di Euro 2020. Tingkat keberhasilan duel udaranya hanya 25%.

Gelandang Tengah - Marten De Roon (Belanda)

Sebagai gelandan,  De Roon gagal memperkuat lini belakang Belanda karena dia hanya melakukan satu tekel sepanjang turnamen dan gagal menutup lawan yang memasuki area berbahaya.

Ia juga membuat 12 operan yang gagal per pertandingan dan memiliki akurasi operan 80%, ia pun tidak berkontribusi banyak pada timnya di Euro 2020.

Baca Juga: Presiden Jokowi Memimpin Doa Bersama Lintas Agama Virtual dari Istana Kepresidenan Bogor

Gelandang Tengah - Aleksandr Golovin (Rusia)

Setelah gemilang di Piala Dunia 2018, Golovin gagal berkontribusi banyak di Euro 2020 dan Rusia pun terlihat tumpul.

Di Euro 2020, Rusia menempati posisi terbawah grup, mereka meraih kekalahan dari Belgia dan Denmark.

Gelandang Serang Tengah - Bruno Fernandes (Portugal)

Bermain gemilang bersama Manchester United, Bruno Fernandes tidak terlihat kontribusinya di Euro 2020.

Frekuensi penciptaan peluang Bruno Fernandes di Euro 2020 jauh dari level yang dia tunjukkan di klubnya.

Baca Juga: Inggris Kalah Adu Penalti di Final EURO 2020, Bukayo Saka Jadi Sasaran Serangan Rasis

Sayap Kiri - Kylian Mbappe (Prancis)

Sebelum Euro 2020 dimulai, tidak ada yang menyangka bahwa Kylian Mbappe akan masuk dalam daftar ini.

Dia gagal mencetak 1 gol pun di Euro 2020 ini, tercatat dia hanya mencetak 2 assist dan kegagalannya mengeksekusi penalti melawan Swiss membuat timnya tersingkir.

Sayap Kanan - Hakan Calhanoglu (Turki)

Tidak diragukan lagi Turki telah menjadi tim yang paling mengecewakan di Euro 2020.

Calhanoglu hanya menciptakan 2,3 peluang per pertandingan di Euro 2020, imbasnya performa Turki sangat buruk dengan meraih 3 kekalahan di babak grup.

Baca Juga: Kata Pelatih Inggris Usai Timnya Kalah dari ItalIa di Final EURO 2020: Sangat Sakit Rasanya

Striker - Serge Gnabry (Jerman)

Sebelum Euro 2020 dimulai, ia telah mencetak 16 gol hanya dalam 22 pertandingan untuk Die Mannschaft (julukan timnas Jerman)

Namun di ajang Euro 2020, Gnabry gagal mencetak gol ataupun assist.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x