PPG Prajabatan 2023 Digelar dalam Waktu Dekat, Benarkah? Simak Aturan Baru Berikut Ini, Berkaitan dengan...

1 Maret 2023, 16:49 WIB
Ilustrasi, persiapan mendaftar program PPG Prajabatan 2023 menurut aturan dari Kemdikbud. /Pexels/Andrea Piacquadio

BERITASOLORAYA.com – PPG Prajabatan tahun 2023 sudah menunjukkan titik terangnya dan bisa diikuti oleh calon mahassiwa di Indonesia.

Program PPG Prajabatan 2023 ini menjadi salah satu hal yang dinantikan karena bisa menghantarkan untuk menjadi guru profesional.

Kabarnya, program PPG Prajabatan 2023 akan segera dibuka oleh Kemdikbud, untuk itu bagi yang akan mendaftar program ini harap cermati informasi penting.

Kemdikbud memberikan informasi yang berkaitan dengan kapan PPG Prajabatan 2023 ini dibuka, sehingga bisa menjadi kabar gembira bagi para calon mahasiswa.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari akun Instagram resmi @ppgkemendikbud, bahwa ada beberapa manfaat yang akan didapatkan jika mengikuti program PPG Prajabatan 2023, yaitu:

Baca Juga: Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Dibuka untuk Umum Mulai 1 Maret 2023, Berikut Gambaran dalam Tempat Ini

  1. Mendapatkan sertifikat pendidik
  2. Meningkatkan kompetensi sosial, pedagogik, dan kepribadian untuk memulai karier sebagai guru profesional
  3. Memperoleh pengakuan sebagai guru profesional
  4. Menambah pengalaman mengajar

Melihat manfaat yang ada sangat besar, sehingga program PPG Prajabatan 2023 seakan menjadi peluang besar bagi yang ingin berkarir menjadi guru di bidang pendidikan.

Baca Juga: Resmi, Pengumuman Seleksi PPPK 2022 di Instansi ini, Cek Daftar Namamu

Untuk itu, perlu diketahui kapan sebenarnya program PPG Prajabatan 2023 akan dibuka. Kemdikbud memberikan informasi bahwa diprediksi akan dilaksanakan pada bulan April 2023 mendatang.

"Kemungkinan bulan April, tapi tunggu saja pengumumannya," kata Kemdikbud, sebagaimana yang terdapat daam akun Instagram @ppgkemendikbud.

Maka bagi yang ingin mengikuti program PPG Prajabatan 2023 ini hendaknya mencermati apa saja tahapan agar bisa menjadi mahasiswa.

Seperti bisa menyiapkan sema berkas yang dibutuhkan untuk mendaftar program PPG Prajabatan 2023 ini, serta mempersiapkan diri untuk seleksi administrasi.

Berkas yang dibutuhkan seperti ijazah, KTP, KK, dan berkas lainnya sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan pemerintah.

Baca Juga: Nasib Tenaga Honorer Masih Terkatung-katung, Legislator Suarakan Revisi UU ASN Agar...

Pendaftar Program PPG Prajabatan nantinya juga harus melakukan pendaftaran melalui aplikasi SIMPKB, dan mengisi beberapa poin sebagai berikut:

  1. Mengisi NIK;\
  2. Memilih asal lulusan S-1/D-IV (dalam negeri/luar negeri);
  3. Mengisi NIM (S-1/D-IV) dan memilih bidang studi PPG yang linier;
  4. Mengisi data diri dan esai;
  5. Mengikuti petunjuk yang tertera pada aplikasi SIMPKB, bagi lulusan luar negeri;
  6. Mengunggah berkas foto diri dan pakta integritas; dan
  7. Memilih provinsi untuk ikut tes substantif setelah mendapatkan notifikasi hasil verifikasi dan validasi.

Untuk itu, segera persiapkan diri dari sekarang ya jika ingin mendaftar program PPG Prajabatan 2023 ini. Semoga bermanfaat ya.***

Editor: Intan Sherly Monica

Sumber: Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler