Penting! Inilah Ketentuan Foto Diri Untuk Diunggah Saat Pendaftaran PPG Prajabatan 2022

- 14 Juni 2022, 21:59 WIB
Ilustrasi foto diri untuk kelengkapan seleksi PPG Prajabatan 2022
Ilustrasi foto diri untuk kelengkapan seleksi PPG Prajabatan 2022 /Tangkapan Layar/Youtube Ilmu IT

BERITASOLORAYA.com – Seleksi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan 2022 akan diselenggarakan pada bulan Juli mendatang.

Seluruh calon mahasiswa PPG Prajabatan 2022 tentu perlu mempersiapkan diri agar dapat lulus seleksi.

Salah satu hal yang perlu diperhatikan yaitu kesesuaian unggah dokumen pada proses seleksi administrasi.

Beberapa pelamar masih saja kebingungan dalam hal ketentuan unggah atau upload foto diri yang sesuai dengan persyaratan seleksi administrasi.

Baca Juga: Resep Tumis Jamur yang Rasanya Mirip Daging

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari Instagram @ppgkemendikbud yang merupakan akun resmi PPG Kemendikbud, berikut ini merupakan ketentuan foto diri yang sesuai untuk diunggah.

Bagi laki-laki:

  1.       Background foto warna biru.
  2.       Memakai baju kemeja putih.
  3.       Memakai dasi hitam.

Bagi perempuan:

  1.       Background foto warna biru.
  2.       Memakai baju kemeja putih.
  3.       Memakai dasi hitam.
  4.       Rambut rapi dan terlihat telinga bagi yang tidak berjilbab.
  5. Bagi yang berjilbab menggunakan jilbab warna hitam, namun dasi yang dikenakan tetap terlihat.

Baca Juga: Kim Garam Kejutkan Netizen karena Muncul di Pemotretan Majalah Jepang

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Instagram @ppgkemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x