Kabar Gembira untuk Guru Honorer, Kemdikbud Beri Informasi Terkait Formasi PPPK 2022, Simak Selengkapnya

- 22 Juli 2022, 21:02 WIB
lustrasi Kemdikbud Beri Pengumuman untuk Guru Honorer  Terkait Formasi PPPK 2022./
lustrasi Kemdikbud Beri Pengumuman untuk Guru Honorer Terkait Formasi PPPK 2022./ /Kemendikbudristek/

BERITASOLORAYA.com – Kemdikbud resmi memberi pengumuman untuk seluruh guru honorer terkait PPPK 2022.

Setelah melakukan rapat koordinasi Kemdikbud bersama Pemda, pada tanggal 12 sampai 15 Juli 2022.

Dalam rakor tersebut, Kemdikbud juga melakukan sinkronisasi data bersama Pemda dan pihak terkait lainnya untuk kebutuhan formasi guru ASN PPPK 2022.

Upaya dari Kemdikbud ini juga memperoleh apresiasi dari perwakilan Pemerintah Daerah (Pemda), dan bahkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang juga menjelaskan bahwa upaya dari Kemdikbud ini sudah sangat tepat.

Baca Juga: 4 Kebiasaan Buruk yang Memicu Demensia, Salah Satunya Melewatkan Sarapan

Karena sebenarnya jumlah guru di daerah sangat besar sehingga upaya dari Kemdikbud tersebut bisa menjadi peluang pemenuhan kebutuhan guru di daerah masing-masing.

Selain itu, Kepala BKD Kabupaten Trenggalek juga menerangkan bahwa kebutuhan formasi disana juga cukup besar, sehingga dengan adanya upaya dari Kemdikbud ini akan semakin mempermudah Pemda.

Kemdikbud berharap Pemda bisa menambah kuota formasi sehingga guru honorer yang sudah lulus passing grade bisa mendapatkan posisi di sekolah masing-masing.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Mengenal Pribadi dan Apa Tantangan Hidup yang Sebenarnya, Pilih Bunga yang Anda Sukai

Halaman:

Editor: Intan Sherly Monica

Sumber: YouTube Usman Oegi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah