Siap-Siap! Naskah Soal PPPK 2022 Sudah Rampung, Tahapan Seleksi Sebentar Lagi Dimulai? Simak Informasi Berikut

- 31 Agustus 2022, 15:09 WIB
Serah terima terima berita acara Naskah Soal Seleksi Kompetensi Manajerial, Sosial Kultural, dan Wawancara PPPK dari dari Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek Suharti kepada Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Alex Denni di Jakarta, Senin, 29 Agustus 2022.
Serah terima terima berita acara Naskah Soal Seleksi Kompetensi Manajerial, Sosial Kultural, dan Wawancara PPPK dari dari Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek Suharti kepada Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Alex Denni di Jakarta, Senin, 29 Agustus 2022. /Dok. PANRB

BERITASOLORAYA.com - Langkah untuk pengadaan PPPK 2022 telah menemui titik terangnya.

Panselnas Pengadaan ASN 2022 diketahui telah menerima naskah soal seleksi kompetensi manajerial, sosial kultural, dan wawancara untuk ASN PPPK 2022.

Selain itu, di waktu yang bersamaan juga dilakukan penyerahan naskah soal seleksi kompetensi teknis jabatan dosen.

Serah terima naskah soal seleksi PPPK 2022 ini dilakukan oleh Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek Suharti kepada Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Alex Denni.

Baca Juga: 4 Agenda Kemdikbud di Bulan September Ini untuk Jenjang TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB. Guru Harus Bersiap...

Proses serah terima dilakukan secara simbolis acara yang berlangsung di Jakarta pada 29 Agustus 2022.

Alex sebagai perwakilan Panselnas menyatakan keterbukaan Panselnas terhadap masukan untuk menghindari kejadian yang tidak diharapkan dalam proses transformasi SDM aparatur negara.

“Panselnas terbuka terhadap berbagai masukan agar transformasi (SDM aparatur) ini tidak dicederai oleh kejadian yang tidak diharapkan,” ujar Alex, dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman PANRB.

Baca Juga: Di RUU Sisdiknas Guru PAUD Bukan Hanya Diberikan Penghasilan yang Layak, tetapi Juga Ini...

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: PANRB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah