Gak Perlu Nunggu Lama, Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Segera Diumumkan, Catat Waktunya!

- 5 Februari 2023, 07:30 WIB
Ilustrasi. Hasil seleksi PPPK guru 2022 segera diumumkan, guru honorer cari tahu waktunya di sini
Ilustrasi. Hasil seleksi PPPK guru 2022 segera diumumkan, guru honorer cari tahu waktunya di sini /Foto: Instagram/@parboaboa/

Baca Juga: Jelang Penghapusan Non ASN Pemprov Ini Sepakat Takkan Berhentikan Tenaga Honorer Tahun 2023

Di hari yang sama, hal itupun dikonfirmasi ulang oleh Plt. Dirjen GTK Kemdikbud lewat akun Instagram resminya @nunuksuryani. Lantas, apa alasan pengumuman hasil seleksi PPPK 2022 ditunda?

Berdasarkan pernyataan Plt. Ditjen GTK Kemdibkud tersebut, alasan ditundanya pengumuman hasil seleksi PPPK guru 2022 adalah demi optimalisasi pemenuhan kuota formasi P1, P2, P3, atau pelamar umum yang belum terisi.

Oleh karena itu, agar kebutuhan guru ASN PPPK terpenuhi, dilakukan koordinasi dan sinkronisasi oleh Panselnas yang terdiri dari Kemdikbud, Kementerian PANRB, dan BKN.

Baca Juga: Guru Non Sertifikasi Bisa Dapat Tunjangan Setara TPG? Ternyata Bisa Menurut Peraturan Ini, Jika…

“Langkah optimalisasi formasi dan sinkronisasi data ini membutuhkan waktu, sehingga berimplikasi pada penundaan pengumuman hasil seleksi,” jelas Nunuk Suryani, dilansir BeritaSoloRaya.com dari GTK Kemdikbud.

Dengan penundaannya jadwal pengumuman, diharapkan guru honorer yang terserap menjadi pegawai ASN dengan status PPPK bisa lebih banyak untuk mengisi kekosongan guru ASN di daerah-daerah.

“Penundaan pengumuman seleksi guru ASN PPPK tahun 2022 tidak lain tujuannya agar kesempatan menjadi ASN PPPK semakin terbuka untuk diisi,” ujar Plt. Dirjen GTK Kemdikbud itu.

Baca Juga: Mulai Senin, Guru Sertifikasi dan Non Jangan Lewatkan Agenda Kemdikbud Berikut, Tinggal Klik Ini

Ini Waktu Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x