Alhamdulillah, Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Rilis Sebelum 10 Maret. Dirjen GTK : Telah Sepakat...

- 2 Maret 2023, 04:28 WIB
Akhirnya pengumuman hasil kelulusan PPPK guru tahun 2022 akan diumumkan paling lambat 10 Maret 2023, begini kata Kemdikbud dan Panselnas
Akhirnya pengumuman hasil kelulusan PPPK guru tahun 2022 akan diumumkan paling lambat 10 Maret 2023, begini kata Kemdikbud dan Panselnas /YouTube KEMENDIKBUD RI/

 

BERITASOLORAYA.com – Terkait pengumuman hasil kelulusan seleksi PPPK guru 2022 yang sangat dinantikan oleh para guru honorer, inilah pernyataan Dirjen GTK terkait pengumuman kelulusan PPPK guru 2022 tersebut.

Jika merujuk pada ketentuan jadwal sebelumnya dari pihak Kemdikbud,pengumuman hasil kelulusan seleksi PPPK 2022, seharusnya diumumkan pada tanggal 2 dan 3 Februari 2023.

Namun,hingga artikel ini ditulis, pada 2 Maret 2023, pengumuman hasil kelulusan seleksi PPPK guru 2022, katanya akan diumumkan paling lambat tanggal 10 Maret 2023.

Baca Juga: Dua Sekolah Unggulan di Kupang Masuk Jam 5 Pagi, Gubernur Provinsi dan Kemendikbudristek Beri Komentar

Hal ini disampaikan oleh Dr. Nunuk Suryani, M.Pd., selaku Dirjen GTK Kemdikbud ada sebuah tayangan video klarifikasi terkait pengumuman hasil kelulusan seleksi PPPK guru 2022.

Disamping pengumuman hasil kelulusan seleksi PPPK guru 2022, diimbau pula untuk peserta P1 pada PPPK 2022 agar tidak melakukan aksi unjuk rasa sebagaimana dilansir BeritaSoloRaya.com melalui akun instagram @fpppk_kabbogor.

Berdasarkan hasil audiensi FPPPK dengan Kemdikbud, yang dibersamai oleh Sekdis Kab Bogor, BKPSDM Kab. bogor, Ketua PGRI, dan Anggota DPRD Kab Bogor Komisi IV, Dadeng Wahyudi telah menghasilkan sebuah kesepakatan.

Baca Juga: Pencairan TPG Ditunda? Jangan Khawatir, Guru Harus Tahu Prinsip Penyalurannya Secara Resmi Berikut Ini!

Kesepakatan tersebut berujung pada sebuah kabar baik dan angin segar bagi pelamar P1 pada seleksi PPPK guru 2022.

Kesepakatan tersebut yakni panselnas akan menyelesaikan data P1 sebanyak 2100 yang terdata belum submit yang akan diumumkan bersamaan dengan pelamar yang telah submit.

Tidak hanya itu, dalam unggahan video tersebut Dirjen GTK Kemdikbud menyebut bahwa pengumuman hasil kelulusan seleksi PPPK guru 2022 akan diumumkan oleh Panselnas sebelum tanggal 10 Maret 2023.

Baca Juga: Akhirnya Nasib Tenaga Honorer Jadi ASN Diperjuangkan, DPD RI: Non ASN Perlu Ditetapkan Jadi Bagian ASN!

“Tunggu saja beritanya nanti akan disampaikan paling lambat tanggal 10 (Maret) akan kita sampaikan pengumuman kelulusan.” Ungkap Dirjen GTK Kemdikbud.

Dalam akun instagram @fpppk_kabbogor diketahui sebelumua akan digelar aksi demo pada 2 Maret 2022, namun setelah melakukan audiensi diperoleh kesepakatan agar rencana tersebut diminta untuk dibatalkan.

Jika aksi demo masih tetap dilakukan, maka kemungkinan pengumuman hasil kelulusan seleksi PPPK guru 2022 akan lebih mundur.

Baca Juga: Kabar Gembira Nasib Tenaga Honorer, Pegawai Kontrak dan PTT Jadi ASN Kembali Diperjuangkan Pemerintah, Horee!

“Kepada teman-teman guru lulus passing grade atau P1, P1 seluruh Indonesia aksi untuk besok (2 Maret 2023 dibatalkan), dan kami (Panselnas dan Kemdikbud) tidak bertanggung jawab jika mana aksi tetap berlanjut, maka pengumuman akan lebih mundur." Ungkap pada caption video tersebut.

Dengan dibatalkan aksi demo guru ini, diimbau bagi peserta yang semula hendak akan mengikuti aksi, untuk tidak mendatangi kantor Kemdikbud.

Semoga informasi ini bermanfaat.***

Editor: Kamaludin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x