Seleksi Akademik Dilakukan Luring, JADWAL TES BERUBAH? Peserta PPG Dalam Jabatan 2023 Cek Disini

- 15 Juli 2023, 20:51 WIB
Ilustrasi. Inilah update informasi bagi guru kategori A dan B terkait pelaksanaan dan jadwal tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023
Ilustrasi. Inilah update informasi bagi guru kategori A dan B terkait pelaksanaan dan jadwal tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023 /dok. Pusmendik Kemdikbud

BERITASOLORAYA.com - Ada yang perlu diperhatikan oleh guru kategori A dan B PPG Dalam Jabatan 2023 sebelum tes seleksi akademik pada 22 Juli 2023 mendatang. Pasalnya, ternyata tidak semua guru harus mengikuti tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023.

Jika merujuk pada surat edaran Kemdikbud yang bernomor 125/B2/GT.00.05/2023 tertanggal 10 Juli 2023, diketahui total 683.543 guru kategori A dan B telah lulus seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023.

Dalam surat edaran tersebut juga diperoleh informasi bahwa pelaksanaan tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023 akan berlangsung 22-25 Juli mendatang.

Akan tetapi pada 11 Juli 2023 lalu, Kemdikbud telah mengeluarkan surat edaran terbarunya bernomor 1271/B2/GT.00.02/2023 pada 11 Juli 2023 perihal Permohonan Fasilitas Pelaksanaan Seleksi Akademik Calon Mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2023 yang ditujukan pada Kepala Dinas Provinsi di seluruh Indonesia sebagaimana dikutip BeritaSoloRaya.com melalui laman YouTube Calon Guru.

Dalam surat tersebut diketahui total peserta tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023 dan juga jadwal tes.

Jika merujuk pada surat 1271/B2/GT.00.02/2023 pada 11 Juli 2023 tersebut, berapa banyak guru sebagai peserta tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023?

Benarkan jadwal ujian tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023 berubah? Simak informasi selengkapnya.

Dalam surat 1271/B2/GT.00.02/2023 pada 11 Juli 2023 Kemdikbud menerangkan bahwasanya guru yang dinyatakan lulus seleksi administrasi berhak mengikuti seleksi akademik sesuai ketentuan.

Baca Juga: SIAP-SIAP, Kemendikbud Umumkan Seleksi Akademik di SMA SMK? Cek Fakta dan  Penentu Camaba PPG Daljab 2023

Dalam poin 1 diberitahukan bahwa seleksi akademik PPG Dalam Jabatan akan dijadwalkan pada tanggal 22-23 Juli 2023 secara lurin di TUK yang ditetapkan.

Pelaksanaan seleksi akademik dijadwalkan pada tanggal 22 s.d 23 Juli 2023 secara luring di Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang ditetapkan sebagai tempat pelaksanaan seleksi akademik oleh Ditjen GTK,” tulis keterangan pada surat tersebut.

Merujuk pada poin 1 tersebut, maka guru yang akan mengikuti tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023 perlu untuk terus memantau akun SIMPKB nya masing-masing.

Tidak hanya itu, Kemdikbud juga menyampaikan bahwa total guru yang akan mengikuti tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023 pada 22 s.d 23 Juli adalah sebanyak 199.634 peserta.

Itu artinya tidak semua guru akan mengikuti tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023 pada pada 22 s.d 23 Juli 2023.

Terdapat setidaknya 483.909 peserta yang tidak mengikuti tes seleksi akademik pada 22 s.d 23 Juli 2023.

Dari total 483.909 guru tersebut, juga masih terdapat guru yang tidak perlu melewati tes seleksi akademik PPG Dalam Jabatan 2023.

Baca Juga: WAH, Guru Kategori Ini Bebas Seleksi Akademik PPG Daljab 2023, Begini Tampilan di Akun SIMPKB…

Adapun kategori guru tersebut adalah guru yang termasuk kategori verval sasaran 1 atau guru yang lulus seleksi akademik PPG Dalam Jabatan namun mengubah bidang studi. 

Guru kategori ini hanya perlu melakukan pemanggilan peserta dengan melakukan konfirmasi.

Kemudian sisanya, guru yang akan mengikuti tes seleksi PPG Dalam Jabatan kapan waktunya, dimana TUK-nya akan diperoleh informasi lengkap pada SIMPKB.

Mengingat hal-hal demikian, guru kategori A dan B pada PPG Dalam Jabatan 2023 harus terus memantau SIMPKB nya masing-masing.

Semoga informasi yang disampaikan ini bermanfaat.***

 

Editor: Egia Astuti Mardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah