6 Rekomendasi cafe Estetik di Solo yang Patut Didatangi, Suguhkan Nuansa Keren dan Instagramable

2 Agustus 2023, 15:00 WIB
Cafe tiga tjeret yang patut dikunjungi di Solo /Pemerintah Kota Surakarta

BERITASOLORAYA.com - Bagi Anda yang sedang berada di Solo, jangan lupa untuk mengunjungi beberapa tempat nongkrong menarik dan estetik.

Cafe di Solo dijamin akan membuat hari santai Anda semakin berkesan. Masing-masing cafe menawarkan konsep atau nuansa yang berbeda dan baru.

Jadi, jangan ragu untuk mengisi waktu santai Anda dengan mengunjungi beberapa cafe yang berada di Solo ini.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari berbagai sumber, berikut beberapa daftar rekomendasi cafe di Solo yang menarik untuk dikunjungi.

1. Cafe Tiga Tjeret

Cafe tiga tjeret yang patut dikunjungi di Solo Pemerintah Kota Surakarta

Cafe Tiga Tjeret merupakan salah satu cafe di Solo yang mengusung tema dekorasi ruangan menggunakan hiasan daur ulang.

Cafe ini menawarkan beragam makanan dan minuman tradisional dengan harga kisaran Rp 10.000 hingga Rp 60.000.

Menariknya, cafe ini buka pukul 11.00 hingga 03.00 pagi. Selain itu, meja-meja di cafe ini berasal dari bekas mesin menjahit yang sudah dihiasi poster-poster film.

Cafe Tiga Tjeret berlokasi di Jl. Ronggowarsito No.97, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Baca Juga: ANTI RIBET! Butuh Tambahan Modal Usaha? Ajukan Pinjaman Online BRI Rp25 Juta, 15 Menit Cair, Cek Syaratnya

2. Cafe Wedangan Omah Lawas

Cafe Wedangan Omah Lawas Pemerintah Kota Surakarta

Cafe Wedangan Omah Lawas sangat cocok untuk Anda penggemar hal kuno dan klasik.

Cafe ini mengusung desain dan konsep yang klasik, saat pengunjung memasuki ruangan akan disambut dengan suatu bangunan joglo yang masih alami.

Cafe Wedangan Omah Lawas buka pukul 17.00 hingga 23.00 WIB dengan harga menu-menunya dikisaran Rp 2.000 hingga Rp 25.000.

Lokasi cafe ini berada di Jl. Dokter Soepomo No.55, Turisari, Banjarsari, Mangkubumen.

Baca Juga: HOT NEWS DPR, Revisi UU ASN Deal Terbit di Bulan Agustus? Tanggal Ini Jadi Patokannya…

3. Cafe Marakes

Cafe Marakes Pemerintah Kota Surakarta

Cafe Marakes merupakan cafe yang menawarkan menu-menu makanan khas internasional, khusunya Eropa dan Timur Tengah.

Cafe ini sangat cocok untuk nongkrong bersama orang terdekat Anda, mengerjakan tugas atau tempat diskusi karena free WiFi.

Cafe Marakes buka pukul 10.00 hingga 22.00 WIB dan untuk harga menunya sendiri dikisaran Rp 5.000 hingga Rp 40.000.

Cafe Marakes berlokasi di Jl. Untung Suropati No. 76, Kliwon, Surakarta.

Baca Juga: MANTAP, Daftar 27 Halte yang Dilalui Bus Trans Jateng di Sukoharjo, Makin Mudah 4 Titik ada di depan Sekolah

4. Playground Cafe

Playground Cafe

Playground Cafe ini juga mengusung konsep cafe yang hampir mirip dengan Cafe Tiga Tjeret.

Cafe ini menyediakan berbagai macam makanan tradisional maupun internasional dengan harga kisaran Rp 2.000 hingga Rp 25.000.

Fasilitas yang disediakan pun sudah cukup lengkap, seperti free WiFi, perform musik, bahkan komputer for digital corner dengan jam buka pukul 12.00 hingga 00.00 WIB.

Playground Cafe berlokasi di Jl. Kenangan Nomor. 163, Badran, Purwosari, Solo.

Baca Juga: Lolos Seleksi Substantif PPG Prajabatan 2023? Segera Persiapkan 5 Hal Ini Sebelum Tes Wawancara

5. Simply Cook Cafe

Simply Cook Cafe

Simply Cook Cafe ini menjadi tempat favorit para anak muda di Solo karena tempatnya yang sangat nyaman untuk mengerjakan tugas atau sekedar nongkrong.

Cafe ini menyediakan menu dan harga yang sangat ramah di kantong, kisaran harga sekitar Rp 4.000 hingga Rp 15.000 saja.

Simply Cook Cafe berlokasi di Jl. Mojo, Nomor 41 Jebres, Surakarta dan buka pukul 11.00 hingga 21.00 WIB.

Baca Juga: INFO SEMUA GURU: Regulasi Terbaru Kemdikbud, Uang Ini Resmi Naik hingga Rp 2 Juta Lebih, untuk...

6. Eaternity Cafe

Eaternity Cafe Solo Pemkot Surakarta

Eaternity Cafe merupakan cafe di Solo yang tidak kalah menariknya dari cafe lain.

Cafe ini terbilang cukup luas dan sangat cocok untuk berkumpul bersama keluarga Anda.

Selain itu, cafe ini juga menawarkan menu khas Barat yang membuat pengunjung tertarik untuk mencoba dengan harga kisaran Rp 5.000 hingga Rp 70.000.

Eaternity Cafe berlokasi di Jl. Ir. Soekarno, Nomor 27, Bangorwo, Grogol, Sukoharjo dengan waktu buka pukul 11.00 hingga 22.00 WIB.

Baca Juga: SESUAI REGULASI: Tunjangan Sertifikasi Guru Ini Dipastikan Naik 2 Kali Lipat. Asalkan Tendik...

Itulah, enam rekomendasi cafe-cafe terbaik di Solo yang sayang Anda lewatkan.***

Editor: Tria Ari Hastuti

Tags

Terkini

Terpopuler