Tak Masuk Daftar Penerima BLT PIP 2023? Siswa SD, SMP, SMA Masih Bisa dapat Bansos Ini Sampai 4 Kali

27 Juni 2023, 13:20 WIB
Tidak masuk daftar penerima BLT PIP 2023, siswa SD sampai SMA bisa dapat bansos ini /pixabay.com/@ekoanug-1315281//

BERITASOLORAYA.com – Berikut artikel tentang jangan khawatir jika nama Anda tidak masuk daftar penerima BLT PIP 2023 karena siswa SD, SMP, dan SMA bisa tetap dapat bansos selain BLT PIP, bansos ini bisa cair 4 kali dalam 1 tahun.

Menjelang tahun ajaran baru tentu banyak siswa yang menunggu kapan BLT PIP 2023 cair untuk memenuhi kebutuhan sekolah saat masuk tahun ajaran baru.

Bantuan sosial BLT PIP 2023 dikhususkan untuk membantu siswa mulai dari SD sampai SMA yang berasal dari keluarga kurang mampu atau rentan miskin agar tetap bisa sekolah dan melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi.

Sayangnya tidak semua siswa bisa berkesempatan mendapat BLT PIP 2023, sedangkan banyak siswa yang ingin melanjutkan sekolah meski tidak masuk dalam daftar penerima BLT PIP.

Tenang, jangan khawatir karena pemerintah tidak hanya menyediakan bansos BLT PIP 2023 saja untuk siswa sekolah. Ada bansos lain yang bisa dimanfaatkan oleh siswa yaitu BLT PKH yang dalam 1 tahun bisa cair 4 kali.

Baca Juga: Bank BSI akan Tetap Beroperasi di Libur Nasional Hari Raya Idul Adha, Sediakan Layanan Apa?

Berbeda dengan BLT PIP 2023 yang dalam waktu 1 tahun hanya bisa cair 1 kali. Penyelenggaran BLT PKH ada dibawah Kemensos sedangkan BLT PIP 2023 ada dibawah naungan Kemdikbud Ristek.

Kira-kira berapa besaran nominal yang bisa diterima siswa penerima BLT PKH? Berikut daftar kategori penerima bansos PKH.

1. Anak usia dini dengan besaran Rp750 ribu untuk setiap tahap atau total Rp3 juta setiap tahun.

2. Untuk lansia sebesar Rp600 ribu setiap tahap atau total Rp2,4 juta setiap tahun.

3. Untuk anak sekolah SD sebesar Rp225 ribu setiap tahap atau total Rp900 ribu per tahun.

4. Untuk ibu hamil atau nifas Rp750 ribu setiap tahap atau total Rp3 juta setiap tahun.

5. Penyandang disabilitas Rp600 ribu setiap tahap atau total Rp3 juta setiap tahun.

6. Untuk anak sekolah SMA sebesar Rp500 ribu setiap tahap atau total Rp2 juta setiap tahun.

7. Untuk anak sekolah SMP sebesar Rp375 ribu setiap tahap atau total Rp1,5 juta per tahun.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Pantai di Blitar yang Cocok Dikunjungi Saat Liburan, Pesonanya Gak Bisa Ditolak

Untuk melihat apakah siswa masuk dalam daftar penerima BLT PKH, berikut cara cek daftar penerima bansos PKH.

- Buka handphone android Anda

- Buka laman cekbansos.kemensos.go.id

- Masukkan Provinsi, Desa atau Kelurahan, Kecamatan atau Kabupaten

- Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP

- Ketik 4 huruf kode yang ada dalam kotak kode

- Kalau huruf kode kurang jelas, klik icon agar mendapat huruf kode yang baru

- Lanjut dengan klik tombol cari data

Demikian informasi tak masuk daftar penerima BLT PIP 2023, siswa SD, SMP, SMA masih bisa dapat bansos ini cair sampai 4 kali.***

 

Editor: Windy Anggraina

Tags

Terkini

Terpopuler