5 Tips Jitu Jualan Online untuk Pemula, Catat!

- 20 Februari 2023, 13:10 WIB
Peta persaingan online shopping di Indonesia cukup ketat. Siapa yang unggul?
Peta persaingan online shopping di Indonesia cukup ketat. Siapa yang unggul? /antaranews.com

BERITASOLORAYA.com- Ingin membangun toko online untuk memulai bisnis Anda? Atau, sudah memilikinya dan ingin mengetahui tips jualan online yang bikin cuan? Berjualan secara online memang tidak bisa dilakukan sembarangan. Ada tips dan trik yang perlu dilakukan agar bisnis tetap bertahan dan mendapatkan keuntungan

Melansir Shopify, satu dari lima bisnis tutup pada tahun pertama mereka memulai. Dan kemungkinan kebangkrutan bisnis pada lima tahun pertama mencapai 49.5%.

Baca Juga: YES, Gaji PNS Dikabarkan Naik, Ini Daftar Resmi Penghasilannya di Tahun 2023, Gede Banget Duitnya....

Tips Jitu Jualan Online untuk Pemula

Berjualan secara online memang memiliki berbagai kelebihan, seperti jumlah pasar yang lebih luas hingga promosi yang lebih murah. Namun, ketatnya persaingan online shop indonesia juga kerap membuat bisnis di bidang ini jadi lebih menantang.

Jika Anda saat ini masih bingung ingin memulai dari mana, tips jualan online yang jitu berikut ini dapat membantu Anda meraih sukses dalam bisnis online Anda.

Baca Juga: Info Guru: SE Penguatan Transisi PAUD-SD 2023 Kemdikbud. Ubah PPDB SD Tidak Lagi Tes Calistung. Lalu Gimana?

1. Tentukan Nama Brand dan Produk

Pastikan nama brand yang Anda pilih cukup menjual dan mudah diingat. Periksa terlebih dahulu apakah sudah ada toko lain yang menggunakan nama yang sama. Jika sudah ada, Anda sebaiknya memilih nama lain daripada bersaing dengan brand yang sudah ada.

Dengan menggunakan nama yang unik, toko online Anda akan lebih mudah ditemukan, baik di website maupun di media sosial.

Selain itu, pastikan juga produk yang Anda jual adalah produk yang dibutuhkan oleh konsumen. Sebab, menjual barang yang tidak terlalu dibutuhkan oleh calon konsumen akan membuat penjualan bisnis Anda lama meraih keuntungan.

Trik yang bisa Anda gunakan untuk mengetahui produk Anda dibutuhkan atau tidak oleh konsumen adalah dengan melakukan riset pasar, memperhatikan tren, atau berinteraksi langsung dengan calon konsumen potensial.

Baca Juga: Maaf, Formasi dan Kuota CASN 2023 Belum Diketahui, Kepala BKPSDM: Kita Mendapatkan Informasi...

2. Tentukan Unique Selling Point

Tips jualan online untuk pemula berikutnya yaitu menentukan unique selling point. Sederhanya, unique selling point adalah keunikan dari produk Anda yang tidak dimiliki oleh kompetitor. Apa yang membuat produk Anda lebih menarik dari kompetitor?

Unique selling point ini bisa apa saja selama hal itu merupakan keunikan dari produk Anda. Ia bisa berupa pelayanan, proses pembuatan, bahan, dan sebagainya.

Sebagai contoh, Domino’s Pizza yang memberikan garansi Pizza gratis jika pesanan tidak sampai dalam 30 menit. Atau Starbucks yang menggunakan bahan kopi kualitas premium sebagai unique selling produk minumannya.

Jika Anda masih bingung menentukan keunikan dari produk Anda, tiga hal berikut ini bisa menjadi pertimbangan:

  • Mengetahui apa yang dimiliki oleh produk Anda
  • Mencari tahu motivasi konsumen untuk membeli
  • Membuat perbandingan dengan produk kompetitor.

Baca Juga: Honorer Diperjuangkan agar Tidak Dihapus 2023, Lewat Cara Ini Kontrak Bisa Lanjut, PJ Sekda: Tidak Langsung...

3. Menerapkan Strategi Content Marketing

Content marketing adalah strategi jualan online yang berfokus pada produksi konten dan publikasi konten. Namun, konten yang dibuat bukan sembarang konten, melainkan konten yang sifatnya edukatif dan informatif yang membuat calon konsumen mengetahui manfaat suatu produk, dan bagaimana produk tersebut dapat menjadi solusi permasalahan mereka.

Misalnya, Anda membuat konten tentang manfaat olahraga lari lalu dikaitkan dengan produk sepatu lari yang Anda jual. Atau Anda menulis konten tentang makanan ringan, yang dikaitkan dengan produk camilan Anda.

Dengan melakukan hal ini, calon konsumen akan merasa terbantu dan menyadari kebutuhan mereka akan produk Anda.

Baca Juga: Puluhan Guru di Wilayah Ini Mengikuti Program Unggulan Kemdikbud. Apa Saja Kegiatan dan Manfaatnya?

Selain dapat menarik konsumen, content marketing juga dapat membangun interaksi dengan calon pembeli sehingga dapat membangun pelanggan yang loyal bagi bisnis Anda.

Anda dapat memanfaatkan media sosial hingga website untuk membuat content marketing. Beberapa media sosial potensial yang bisa Anda gunakan antara lain, Instagram, Tiktok, Facebook, dan twitter.

Namun, pastikan bahwa target market Anda memang ada di media sosial tersebut. Anda tidak perlu menggunakan seluruh media sosial yang ada, melainkan cukup pilih salah satu yang paling potensial.

Baca Juga: Luar Biasa, Gaji dan Tunjangan PNS Bisa Langsung Beli Rumah dan Mobil, Cek Nominalnya Di SIni...

4. Berjualan di Marketplace

Tips berikutnya untuk jualan online yang tidak boleh dianggap remeh adalah berjualan di marketplace. Pasalnya, saat ini masyarakat cenderung lebih memilih belanja di marketplace karena sederet kemudahan dan penawaran yang menarik. Mulai dari varian yang beragam, harga termurah, hingga gratis ongkir.

Seperti marketplace Blibli misalnya, yang merupakan marketplace terlengkap & tepercaya di Indonesia, serta 24 jam selalu tersedia. Memberikan penawaran cashback, diskon, hingga gratis ongkir berkali-kali yang sayang jika dilewatkan.

Berikut tips dan trik berjualan di marketplace untuk mendapatkan banyak pembeli:

  • Jual dengan harga bersaing
  • Memilih distributor tepercaya
  • Menyematkan video, foto, dan testimoni positif dari pelanggan
  • Memberikan pelayanan terbaik
  • Ikut berpartisipasi dalam perayaan momen tertentu, seperti Harbolnas, bulan ramadhan, promo akhir tahun, natal, dan imlek.

Baca Juga: Tenaga Honorer Masa Kerja 1 Tahun Diberhentikan, Cek Info Resminya di Sini

5. Menerapkan Strategi Marketing Word of Mouth

Promosi word of mouth atau promosi marketing dari mulut ke mulut juga dapat menjadi andalan untuk melejitkan penjualan bisnis Anda. Pasalnya, seseorang cenderung lebih percaya dengan rekomendasi dari orang-orang terdekat mereka, seperti teman, saudara, dan keluarga.

Selain itu, selebgram atau publik figur juga memiliki pengaruh yang kuat terhadap pengikut mereka. Karena itu, jika Anda punya budget berlebih, Anda bisa melakukan endorse kepada selebgram atau publik figur tertentu yang relevan dengan produk bisnis Anda.

Dengan tujuan, menggaet lebih banyak calon pembeli yang berasal dari follower selebgram atau publik figur tersebut.

Baca Juga: Akhirnya Kemdikbud Rilis Juknis Terbaru PPG Prajabatan, Lulusan S1 dan D4 Bisa Jadi Guru Sertifikasi!

Demikianlah tips berjualan online yang terbukti jitu melejitkan penjualan bisnis online. Dengan menerapkan tips dan trik di atas, niscaya bisnis online Anda akan meraih keuntungan dan mendapatkan kesuksesan seperti yang Anda harapkan. Selamat mencoba.***

Editor: Inung R Sulistyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x