One Piece Chapter 1091 Ditunda, Eiichiro Oda Ungkap Alasannya, Ini Kemungkinan Tanggal Rilisnya

27 Agustus 2023, 08:01 WIB
One Piece Chapter 1091 Ditunda, Eiichiro Oda Ungkap Alasannya, Ini Kemungkinan Tanggal Rilisnya /Instagram.com/ @onepiece_staff/

BERITASOLORAYA.com – Manga One Piece telah mengalami penundaan berturut-turut dalam beberapa waktu. Penundaan tersebut menyebabkan jadwal rilis mingguan yang tidak konsisten.

Chapter terakhir diakhiri dengan Luffy yang terkejut setelah merasakan kehadiran Kizaru di Pulau Egghead. Chapter mendatang kemungkinan besar akan menampilkan pertemuan Topi Jerami dengan Kizaru. Setelah itu, ceritanya akan bertransisi dari satu arc ke arc lainnya.

Penundaan ini telah memicu diskusi di dalam fandom, yang langsung ditanggapi langsung oleh pencipta Eiichiro Oda.

Baca Juga: 4 Jenis Status Guru Lulusan PPG ini Dapat Besaran Tunjangan Berbeda, Cek Juknisnya

Dalam catatan yang ditemukan di halaman Weekly Shonen Jump edisi 36-37 2023, Eiichiro Oda menuliskan pesan kepada pembaca. Ia meminta maaf atas penundaan.

Alasan penundaan tersebut yakni karena jadwalnya yang padat dan keterlibatannya dalam adaptasi live action One Piece.

Eiichiro Oda mengungkap alasan mengapa manga One Piece mengalami beberapa kali penundaan

Alasan di balik penundaan tersebut yaitu karena jadwal Eiichiro Oda yang padat. Ia turut berpartisipasi sebagai produser dalam produksi serial live action One Piece di Netflix. Ia terlibat dalam proyek tersebut secara mendalam dan luas hingga aspek-aspek penting seperti proses casting.

Baca Juga: Pemprov Banten Turunkan Tingkat Polusi Udara dengan 3 Cara ini, Salah Satunya Uji Emisi

Serial live action tersebut akan memulai debut globalnya pada tanggal 31 Agustus 2023 secara eksklusif di Netflix. Setelah chapter 1090 rilis, chapter selanjutnya akan kembali ditunda. Chapter 1091 akan dirilis pada Kamis, 3 September 2023.

Setelah One Piece chapter 1091 dirilis, Oda akan melanjutkan jadwal regulernya dan ia akan istirahat seminggu setelah merilis 3-4 chapter.

Saat ini, manga One Piece berada dalam tahap klimaks yang menampilkan Arc Egghead. Arc tersebut mengikuti petualangan para bajak laut Topi Jerami saat mereka tiba di Pulau Egghead, tempat kediaman Dr. Vegapunk.

Sebelum penundaan, Oda menjalani hiatus selama sebulan untuk memulihkan diri dari operasi mata. Selama periode 19 Juni hingga 10 Juli 2023, dilakukan penundaan sementara perilisan volume manga baru. Kemudian, baru dilanjutkan kembali pada 12 Juli 2023.

Manga One Piece telah berjalan selama lebih dari dua dekade sejak debutnya pada bulan Juli 1997. Dengan lebih dari 1.000 chapter dan 106 volume, manga tersebut termasuk dalam daftar manga yang paling lama di dunia.

Bahkan manga tersebut telah diadaptasi ke dalam berbagai media termasuk serial anime, film, drama teater, dan yang terbaru live action.

Sebelum operasi mata yang dilakukannya, serial tersebut mengalami penundaan beberapa kali. Seperti menjadi tradisi, saat ini hampir setiap chapter ditunda setiap bulannya. ***

Editor: Windy Anggraina

Tags

Terkini

Terpopuler