Akan Hadiri KTT ASEAN di Indonesia, Pimpinan Junta Myanmar Dikabarkan Tuai Kecaman

- 17 April 2021, 17:26 WIB
Demonstrasi di Myanmar. Dikabarkan akan hadiri KTT ASEAN di Indonesia, pimpinan junta Myanmar menuai protes dari warga dalam negerinya.
Demonstrasi di Myanmar. Dikabarkan akan hadiri KTT ASEAN di Indonesia, pimpinan junta Myanmar menuai protes dari warga dalam negerinya. /Reuters/Athit Perawongmetha

Pihak pendukung Pemerintah Myanmar yang digulingkan lalu membentuk organisasi Pemerintahan Persatuan Nasional (NUG) beberapa waktu lalu.

Organisasi itu telah menyerukan pengakuan internasional dan ASEAN untuk menolak partisipasi pimpinan junta Militer dalam KTT ASEAN tersebut.

Baca Juga: Ramadhan 2021: 3 Kumpulan Surat Pendek untuk Bacaan Salat Tarawih di Rumah

Wakil Presiden NUG, Duwa Lashi La, menyatakan mengganti pemerintahan militer dengan demokrasi dinilai tidak mudah.

"Kami berjanji untuk terus bekerja dengan semua orang etnis untuk menggulingkan kediktatoran militer dan membangun demokrasi federal baru," ujarnya.

Baru-baru ini Pemerintah Militer Myanmar membebaskan ribuan tahanan yang diduga ditangkap sejak kudeta 1 Februari 2021 tersebut.

Baca Juga: RESMI DIBUKA! Simak Daftar 9 Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap 3 di BLK Solo

Meski begitu, Pemerintah Militer Myanmar bersiap menangkap 832 orang yang diduga menyarakan protes.

Beberapa di antara mereka adalah selebritas Myanmar, aktor, dan penyanyi yang bersuara lantang menentang kudeta.

Pasangan sutradara dan aktor, Christina Kyi dan Zenn Kyi, adalah beberapa di antaranya, mereka ditangkap saat berusaha akan terbang ke Bangkok, Thailand.***

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah