Selamat, Seribu Lebih Guru Honorer Dapat Manfaat Ini dari Pemerintah Agar Terlindungi, Cek Segera!

- 12 Januari 2023, 15:55 WIB
Ilustrasi. Sejumlah guru honorer dapat manfaat BPJS Ketenagakerjaan.
Ilustrasi. Sejumlah guru honorer dapat manfaat BPJS Ketenagakerjaan. /mediacenter.riau.go.id/

Hingga kini, belum ada informasi lebih lanjut apakah penghapusan honorer akan benar-benar dilangsungkan atau pemerintah memiliki rencana lain dalam rangka menyelesaikan masalah honorer.

Terkait pemberian BPJS Ketenagakerjaan, dilakukan oleh Walikota Bengkulu Helmi Hasan serta Wakil Walikota Dedy Wahyudi kepada seluruh elemen masyarakat di kota setempat.

Tidak ketinggalan juga sejumlah guru honorer yang menjadi tenaga pendidik di Kota Bengkulu ikut menerima BPJS Ketenagakerjaan dari Helmi.

Baca Juga: Kabar Baik, Tenaga Honorer Golongan Ini Pantas Bahagia. Begini Info Terbaru dari Menpan RB...

Pemberian kartu BPJS Ketenagakerjaan kepada sejumlah guru honorer tersebut dilangsungkan di kantor Walikota Bengkulu pada Senin, 9 Januari 2023, seperti yang dilansir BeritaSoloRaya.com dari situs Info Publik.

Saat penyerahan BPJS Ketenagakerjaan, ada kabar tidak sedap yang didengar Helmi. Ternyata, para guru honorer yang mengabdi di sekolah swasta belum tersentuh BPJS Ketenagakerjaan.

Mendapati informasi tersebut, Walikota Bengkulu itu langsung meminta data guru honorer yang belum tercover BPJS Ketenagakerjaan untuk diusulkan pada tahap berikutnya.

Baca Juga: Dua Kategori Tenaga Honorer Ini Diuntungkan, Bisa Diprioritaskan Diangkat Menjadi ASN Oleh PANRB

“Saya tadi dapat informasi juga bahwa yang swasta belum. Maka saya minta tadi didata juga seluruh guru swasta,” ujarnya.

“Kita (Pemkot Bengkulu) ingin mengcover mereka dengan BPJS Ketenagakerjaan,” lanjut Helmi yang didampingi Sekda, Asisten III, Kadikbud, dan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bengkulu.

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah