Tenaga Honorer Cermati Informasi dari Menpan RB Berikut, Benarkah Semua Diangkat jadi ASN? Cek di Sini

- 16 Januari 2023, 08:46 WIB
Ilustrasi Tenaga Honorer Mencermati Informasi dari Menpan RB , Apakah Semua Diangkat jadi ASN atau tidak
Ilustrasi Tenaga Honorer Mencermati Informasi dari Menpan RB , Apakah Semua Diangkat jadi ASN atau tidak /Pixabay/Fotos pks

BERITASOLORAYA.com – Pengangkatan tenaga honorer menjadi ASN menjadi salah satu informasi yang paling ditunggu oleh para non ASN.

Pasalnya menurut informasi pemerintah akan melakukan pengangkatan tenaga honorer menjadi ASN di tahun 2023 ini.

Setelah beberapa waktu lalu sempat ada informasi penghapusan tenaga honorer di lingkungan instansi pemerintah.

Maka wajar saja, jika tenaga honorer menantikan adanya kepastian dari pemerintah terkait hal ini, dan menjadi informasi penting yang sedang dinantikan.

Baca Juga: Selamat, 75.083 Peserta Lulus Seleksi Administrasi Calon PPPK Kemenag T.A 2022, Cek Tahapan Berikutnya Ya

Tenang saja, ternyata terkait hal ini pemerintah juga sudah melakukan upaya dan berusaha memberikan titik terang kepada para tenaga honorer.

Kementerian PANRB dalam hal ini juga turut menanggapi, kemudian menindaklanjuti dengan mengadakan Rapat Kerja dengan Komisi II DPR RI beberapa waktu lalu.

Kementerian PANRB dalam hal ini menjelaskan beberapa hal terkait dengan solusi permasalahan tenaga honorer di Indonesia.

Menteri PANRB, Abdullah Azwar Anas menjelaskan bahwa ada beberaa opsi yang diusulkan sebagai alternatif menangani masalah ini.

Baca Juga: Ini 4 Kriteria MenpanRB untuk Tenaga Honorer Bisa Diangkat Menjadi ASN Tahun 2023, Nomor 2 Syarat dari Jokowi

Opsi dari Menteri PANRB tersebut kiranya bisa menjadi bahan pertimbangan pemerintah untuk menentukan langkah dan mengambil kebijakan.

"Ada tiga solusi yang ditawarkan, yaitu tenaga non ASN diangkat seluruhnya menjadi ASN, diberhentikan seluruhnya, atau diangkat sesuai dengan skala prioritas," ujar Menteri Anas.

Selain menjelaskan terkait tiga opsi tersebut, Menteri PANRB juga menjelaskan adanya kekurangan dan kelebihan masing-masing.

“Prinsipnya, pemerintah ingin pelayanan publik dan reformasi birokrasi berjalan optimal, menuju birokrasi berkelas dunia,”ucap Menteri Anas.

Baca Juga: Tenaga Honorer Ini Diprioritaskan PANRB untuk Diangkat Menjadi ASN, Ternyata Golongannya adalah....

Menteri Anas juga menambahkan bahwa pihak Kemenpan RB juga akan terus berupaya agar tenaga honorer tidak kehilangan pekerjaannya, selain juga bisa meningkatkan kualitas ASN dalam melayani publik.

“Dan di sisi lain diupayakan agar tidak ada tenaga non-ASN yang kehilangan pekerjaan,” imbuhnya.

Menteri Anas juga menjelaskan bahwa jika opsi pertama diterapkan, maka kekurangannya adalah akan memerlukan banyak anggaran dana.

Di samping itu, apabila seluruh non ASN diangkat menjadi ASN, maka tantangan besarnya adalah tentang bagaimana kualifikasi dan kualitas dari tenaga honorer itu sendiri.

Baca Juga: Resmi, 6 Hal Terkait Hasil Seleksi Administrasi PPPK Teknis Kemenhub 2022 yang Wajib Anda Ketahui

"Konsekuensinya adalah terganggunya pelayanan publik,”kata Menteri Anas menegaskan konsekuensi dari opsi tersebut.

Hal itu dirasa karena banyak ASN yang masa pensiunnya sudah tiba tapi belum ada yang menggantikan di sektor-sektor pelayanan publik terutama di sektor pendidikan dan kesehatan.

Untuk itu, tenaga honorer harap terus mencermati informasi terbaru dari pemerintah karena berkaitan dengan pengangkatan menjadi ASN mendatang.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Intan Sherly Monica

Sumber: menpan.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah