Yes, Menteri PANRB Beri Bocoran CASN 2023 Ada Prioritas Pelamar, Apakah Kamu Termasuk? Simak di Sini

- 3 Februari 2023, 12:18 WIB
Menteri PANRB Beri Bocoran CASN 2023 Ada Prioritas Pelamar
Menteri PANRB Beri Bocoran CASN 2023 Ada Prioritas Pelamar /youtube.com/Kementerian PANRB

BERITASOLORAYA.com – Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas memberikan informasi terkait prioritas pelamar dalam rekrutmen CASN 2023.

Seperti diketahui bahwa rekrutmen CASN 2023 nantinya akan dibuka pada dua jalur, yaitu CPNS dan PPPK.

Rekrutmen CASN 2023 memang secara resmi akan digelar oleh pemerintah, sebagai salah satu upaya untuk memberikan solusi atas masalah tenaga honorer.

Dalam seleksi CPNS maupun PPPK di tahun 2023 ini, ada beberapa informasi penting yang sudah ditunggu oleh para tenaga honorer dan juga masyarakat umum.

Menurut keterangan dari Menteri PANRB, bahwa seleksi CPNS 2023 nantinya akan dilaksanakan dengan selektif dan terbatas.

Baca Juga: Berlaku Januari sampai Juni, 56 Ribu Guru dengan Kategori ini Dapat Tunjangan Rp.1,5 Juta 

Kabar gembira yang diumumkan oleh Menteri PANRB adalah seleksi CPNS 2023 nantinya tidak hanya untuk sekolah kedinasan saja, tetapi juga dibuka untuk umum.

“Seleksi tahun ini juga akan dibuka untuk umum, tidak hanya dari jalur sekolah kedinasan,” ujar Menteri PANRB.

Maka ini bisa menjadi kabar gembira untuk seluruh tenaga honorer dan masyarakat umum untuk bisa menjadi ASN melalui seleksi CPNS 2023.

Formasi yang digadang pada rekrutmen CASN 2023 ini nantinya akan tetap fokus pada pemenuhan kebutuhan tanaga pendidik dan tenaga kesehatan.

Namun, ada satu hal baru yang bisa memberikan titik terang kepada talenta di bidang digital, sebab pemerintah juga akan fokus memprioritaskan jabatan ini.

Baca Juga: Tingkatkan Pelayanan Publik, Begini Upaya dari Kementerian PANRB, Atur Langkah Bersama Papua dan Papua Barat

Perekrutan talenta digital sebagai bentuk transformasi digitalisasi yang saat ini dijalankan pemerintah dalam kerangka arsitektur Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik  (SPBE).

Sementara itu, tidak lupa bahwa CPNS 2023 nantinya juga akan membuka formasi pada jabatan hakim, jaksa, dosen, dan tenaga teknis tertentu lainnya.

Pemerintah saat ini sedang berproses dalam mempersiapkan segala kebutuhan pengusulan formasi di daerah.

Sehingga tenaga  honorer maupun pelamar umum harap bersabar dan selalu menunggu informasi terbaru dari pemerintah.

“Sekarang semuanya sedang berproses pada tahap persiapan pengusulan formasi dari sejumlah instansi pemerintah,” jelas Menteri PANRB.

Baca Juga: Bela Tenaga Honorer, Kepala Daerah Pasang Badan Carikan Solusi Manusiawi Untuk non ASN

Menteri PANRB juga sudah meminta kepada sejumlah instansi pemerintah agar segera mendata dan mengusulkan kebutuhan ASN di tahun 2023 yang prioritas untuk segera diisi.

Dan itulah informasi dari Menteri PANRB terkait rekrutmen CASN 2023 yang  melingkupi seleksi CPNS dan PPPK.

Jangan sampai ketinggalan informasi ya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Intan Sherly Monica


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x