UPDATE untuk Honorer, Menteri PANRB Beri Kabar Lagi, Alhamdulillah Bikin Tenang..

- 5 Maret 2023, 06:45 WIB
Menteri PANRB upayakan tidak ada penghapusan bagi tenaga honorer atau non ASN
Menteri PANRB upayakan tidak ada penghapusan bagi tenaga honorer atau non ASN /Dok. Kementerian PANRB/

Saat ini, pemerintah tengah menyelesaikan finalisasi dari sejumlah opsi untuk penataan tenaga honorer. Disebutkan sebelumnya, ada beberapa opsi yang dikantongi Menteri PANRB.

Baca Juga: Apa itu Sindrom Tourette? Gangguan yang Dialami Lewis Capaldi saat Konser

Opsi tersebut mulai dari mengangkat seluruh tenaga honorer menjadi ASN, memberlakukan penghapusan bagi seluruh tenaga honorer, dan opsi terakhir yakni mengangkat honorer sesuai prioritas.

“Jadi sekarang sedang dimatangkan, ada opsi-opsi. Pemerintah berusaha agar tidak ada pemberhentian,” ujar Anas. Di sisi lain, pihaknya pun berusaha agar penataan tersebut tidak menimbulkan tambahan beban fiskal yang tinggi tapi tetap sesuai aturan.

Soal tenaga honorer ini, Anas mengakui bahwa mereka memiliki peran yang cukup penting di instansi pemerintah, utamanya bagi keberlangsungan pelayanan publik.

Baca Juga: Kegembiraan Mikel Arteta dan Kejeniusanya Saat Arsenal Comeback Kontra Bournemouth

Menurutnya, opsi penghapusan tenaga honorer secara massal akan berpengaruh terhadap pelayanan publik, sebab banyak honorer yang bekerja di pelosok daerah.

Maka dari itu, penataan tenaga honorer perlu diselesaikan dengan hati-hati. Pemerintah pun sedang mencari jalan tengah terbaik agar tidak merugikan dan dapat diterima semua pihak.

Ada 1 Juta Formasi CPNS dan PPPK untuk Honorer

Kabar gembira lain untuk honorer, selain pemerintah berupa agar tidak ada penghapusan, formasi CPNS dan PPPK yang bakal dibuka pun cukup banyak.

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x