ALHAMDULILLAH, Menteri PANRB Jelaskan Hal Penting Terkait Seleksi ASN 2023, Ada Formasi yang Istimewa?

- 22 April 2023, 19:11 WIB
Ilustrasi Menteri PANRB Azwar Anas sedang jelaskan masalah pengadaan seleksi ASN 2023 ini
Ilustrasi Menteri PANRB Azwar Anas sedang jelaskan masalah pengadaan seleksi ASN 2023 ini /Kementerian PANRB

BERITASOLORAYA.com – Pemenuhan ASN atau Aparatur Sipil Negara untuk tahun 2023 masih terus dilakukan oleh pemerintah, mengingat ini adalah salah satu hal untuk mendukung pelayanan publik.

 

Salah satu hal yang sangat ditunggu-tunggu oleh para tenaga non ASN adalah pembukaan seleksi ASN 2023 yang digadang akan digelar dalam waktu dekat ini.

Dari waktu ke waktu, tenaga non ASN di Indonesia memang semakin bertambah, sehingga perlu adanya pengangkatan tenaga non ASN untuk menjadi ASN di tahun 2023 ini.

Selain itu, pemerintah juga memberikan rambu-rambu adanya penghapusan tenaga non ASN di Indonesia, yang mengakibatkan para honorer akhirnya sangat mengharapkan adanya pengadaan ASN 2023 ini.

Baca Juga: YES Penetapan Formasi pada April, Seleksi CPNS 2023 Siap Digelar, Intip Penjelasan Kementerian PANRB Berikut

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas turut menjelaskan bahwa pemerintah akan melanjutkan target pemenuhan kebutuhan ASN di Indonesia.

Spesifikasi kebutuhan pemerintah saat ini adalah kebutuhan guru dan tenaga kesehatan secara nasional yang akan dipenuhi melalui pengadaan ASN tahun 2023 ini.

"Pendidikan dan kesehatan menjadi prioritas, dan kita bahas hari ini bersama Pak Nadiem Makarim dan Pak Budi Gunadi Sadikin,” ujar Menteri PANRB.

Baca Juga: SEGERA, Lamar Loker Terbaru Bulan April 2023 Ini dari PT Farinda Bersaudara untuk Posisi Berikut, Cek Yuk

Namun, Menteri PANRB juga menjelaskan bahwa sektor lain juga masih menjadi tanggung jawab pemerintah untuk dipenuhi formasinya.

“Tentu sektor lain juga kita siapkan formasinya,” imbuhnya.

Maka sebetulnya, Menteri PANRB juga terus berupaya untuk mengimbau pemerintah pusat dan daerah agar segera mengusulkan kebutuhan ASN di tahun 2023 ini.

Penyampaian kebutuhan ASN tersebut tentunya dilakukan dengan mempertimbangkan analisis jabatan dan analisis beban kerja.

Baca Juga: FULL SENYUM, Guru Sertifikasi Wilayah Ini Telah Terima Tunjangan Triwulan 1 dari Kemdikbud. Daerahmu Termasuk?

"Mari kita data bersama terkait dengan kebutuhan dan jumlah ASN yang mendesak yang perlu segera kita penuhi," kata Menteri PANRB.

Lebih lanjut, Menteri PANRB juga menegaskan bahwa pemerintah sebenarnya telah menentukan arah kebijakan pengadaan ASN 2023 ini.

Terutama adalah memberi kesempatan untuk rekrutmen talenta digital berupa data scientist secara terukur. Perekrutan calon pegawai negeri sipil (CPNS) juga akan dilakukan dengan sangat selektif.

Baca Juga: Selama Lebaran, Kuota Pengunjung Gunung Bromo Dibatas sampai Sebanyak Ini!

Berdasar pada hal itu, maka tenaga non ASN atau tenaga honorer hendaknya tetap memantau dan mencermati informasi apapun dari pemerintah agar bisa mempersiapkan seleksi ASN 2023 dengan maksimal.

Senada dengan Anas, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan pemenuhan tenaga kesehatan di daerah harus diikuti oleh komitmen pemda untuk mengajukan formasi yang sesuai dengan kebutuhan.

"Saya minta seluruh daerah segera mengisi formasi yang dibutuhkan untuk 2023. Dan pastikan cocok, jangan sampai kalau yang dibutuhkan dokter tapi yang dimasukkan tenaga administrasi," pungkasnya.

 

Demikian informasi ini dan semoga bermanfaat.***

Editor: Intan Sherly Monica


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah