Partai Gerindra Terima Kader Baru, Ada Artis Muda dan Tokoh Nasional, Prabowo: Banyak Anak Muda yang Bergabung

- 29 April 2023, 07:13 WIB
Sederet artis muda dan tokoh nasional bergabung membawa angin segar bagi Partai Gerindra, Prabowo Subianto antusias menyambut kader baru.
Sederet artis muda dan tokoh nasional bergabung membawa angin segar bagi Partai Gerindra, Prabowo Subianto antusias menyambut kader baru. /ANTARA/Narda Margaretha Sinambel

BERITASOLORAYA.com - Partai Gerindra resmi menerima sederet anggota yang baru bergabung menjadi kader partai. Di antaranya ada beberapa nama artis muda dan tokoh nasional.

Artis muda yang terpantau memilih menjadi kader Partai Gerindra adalah dua anak dari musisi Ahmad Dhani, yang saat ini menjabat di Partai Gerindra sebagai Wakil Sekretaris Jenderal atau Wasekjen.

Dua artis muda yang bergabung dengan Partai Gerindra itu yakni Al Ghazali Kohler dan El Jallaludin Rumi.

Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Gerindra antusias menerima bergabungnya dua artis muda, Al Ghazali dan El Rumi.

Baca Juga: GAWAT! ASN dan Tenaga Honorer Pemkab Jayapura Belum Terima THR dan TPP, Inilah Sebabnya...

Ia berpendapat bahwa kaum muda milenial akan menjadi penerus bangsa sehingga bantuan dari dua kader muda baru Partai Gerindra menjadi jalan menuju masa depan.

“Hari ini kami dapat bantuan kekuatan anak-anak muda milenial yang siap berjuang bersama kita, Al dan El. Saudara, silakan ke depan. Mereka masa depan kita semua,” tutur Prabowo Subianto pada Kamis malam, 27 April 2023.

Sambutan Partai Gerindra tampak hangat akan kedatangan dua artis muda sebagai kader baru pada pertemuan di Kertanegara IV.

Baca Juga: Setelah 26 April Tahun 2023, ASN PNS Boleh Ajukan Perpanjangan Cuti? Cek Berikut

Prabowo Subianto menanggapi dengan tegas bahwa dua artis muda sebagai kader Partai Gerindra siap berjuang bersama.

Ia juga menyampaikan bahwa Partai Gerindra memiliki tekad untuk menjadi partai masa depan.

“Kami Gerindra adalah partainya anak muda dan kami bertekad bahwa Gerindra harus menjadi partai masa depan,” tambah Prabowo Subianto.

Prabowo Subianto menjelaskan Partai Gerindra siap menerima dan mendidik kader-kader muda untuk menjadi pejuang di masa depan.

Baca Juga: Ekspor Baja Ke Italia, Krakatau Steel Sumbang USD 21,15 juta Devisa Negara

Ia mengungkapkan bahwa dalam beberapa waktu ke depan, akan semakin banyak kader-kader muda yang bergabung dengan Partai Gerindra.

“Dengan menyiapkan kader muda dalam minggu-minggu ke depan akan ada banyak anak muda yang bergabung dengan kita. Jadi kami di sini hanya menyiapkan jalan, untuk yang muda ini,” ujarnya.

Kader baru lainnya dari golongan tokoh-tokoh nasional yang bergabung dengan Partai Gerindra, diantaranya Mawardi Yahya, Wakil Gubernur Sumatera Selatan dan Iwan Bule.

Baca Juga: RESMI! Al Ghazali dan El Rumi Gabung Partai Gerindra, Apa Kata Prabowo Subianto?

Kedatangan dua tokoh nasional menjadi angin segar bagi Partai Gerindra dan langsung didapuk untuk mengisi jabatan di Partai Gerindra. Mawardi Yahya menjadi Anggota Dewan Pembina dan Iwan Bule mengisi jabatan Wakil Ketua Dewan Pembina.

“Resmi tadi kami terima sebagai anggota Partai Gerindra dan kami lantik Pak M Iriawan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina mengisi lowongan yang ada yaitu ada beberapa lowongan, ada yang meninggal dan ada yang pindah partai,” ucap Prabowo Subianto mengungkapkan.

Selanjutnya, Prabowo mendikte bahwa pada dasarnya masyarakat sudah mengetahui siapa tokoh yang keluar sehingga menyebabkan kekosongan jabatan di Partai Gerindra.***

 

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah