HONORER MERAPAT! Pemkot Madiun sudah Usulkan Formasi PPPK 2023, Non ASN Harap Bersiap

- 30 April 2023, 07:31 WIB
Ilustrasi formasi PPPK 2023
Ilustrasi formasi PPPK 2023 /Dokumen Kabar Banten

BERITASOLORAYA.com – Terdapat kabar gembira terbaru yang datang dari Pemkot Madiun untuk para honorer atau non ASN. Kabar tersebut berkaitan dengan PPPK 2023. Adapun permasalahan honorer atau non ASN, sedang diatasi oleh pemerintah melalui Kemenpan RB bersama beberapa pihak. Salah satu opsi yang disiapkan adalah dengan pengangkatan menjadi PPPK 2023, seperti Pemkot Madiun.

Tahun anggaran 2022, Pemkot Madiun juga melakukan pengangkatan honorer atau non ASN melalui seleksi PPPK. Terdapat 225 honorer atau non ASN yang diangkat PPPK tenaga kesehatan 2022 di Pemkot Madiun.

Sebanyak 225 PPPK tenaga kesehatan 2022 telah menerima SK dari Wali Kota Madiun, Maidi. Pada tahun selanjutnya honorer atau non ASN juga akan diangkat melalui PPPK 2023.

Baca Juga: JANGAN TERLEWAT, Guru Non Sertifikasi Diminta Kemdikbud Segera Lakukan Ini, jika Ingin Lanjut. Ada Batasnya...

Persiapan demi persiapan dilakukan oleh pemerintah melalui Kemenpan RB bersama berbagai pihak untuk mengangkat honorer atau non ASN menjadi PPPK 2023.

Menpan RB telah melakukan langkah untuk menyiapkan PPPK 2023, yakni meminta Pemerintah Daerah setempat mengajukan jumlah formasi dalam rangka pengangkatan honorer atau non ASN sebagai PPPK 2023.

Penentuan dan pengajuan jumlah formasi PPPK 2023 sudah dilakukan oleh Pemkot Madiun yang dapat diikuti oleh honorer atau non ASN.

Pemkot Madiun telah mengumumkan jumlah formasi PPPK 2023 untuk honorer atau non ASN melalui Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x