Bagi Kawula Muda-Mudi, Ini loh 3 Pesan Mendikbudristek untuk Meraih Kesuksesan

- 7 Desember 2022, 19:41 WIB
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim /Muchlis Biro Pers Setpres/

Melihat fenomena ini, Nadiem Makarim berpesan kepada kawula muda-mudi agar mengurangi intensitas bermain medsos.

Karena dapat menghambat untuk meraih kesuksesan. Jangan sampai terjadi penyesalan di kemudian hari, karena waktu yang dihabiskan sebagian besar untuk bermain medsos.

“Kalau mayoritas energi, waktu dan emosional kita masuk ke situ, sangat sedikit sisanya energi untuk bisa sukses dalam startup kita, dalam karier kita, dalam organisasi kita, keluarga kita dan lain-lain,” ujarnya.

Baca Juga: SEB, Aplikasi UP UKMPPG Daring Berbasis Domisili, Bagaimana Pengoperasiannya? Penting untuk Diketahui

2. Hindari untuk Berada di Zona Nyaman

Zona nyaman memang memberikan rasa aman, nyaman dan jauh dari risiko bagi seseorang yang ada didalamnya.

Namun, Nadiem Makarim tidak menganjurkan bagi kawula muda-mudi untuk terus berada dalam zona ini, karena kesuksesan tidak akan datang bila kita tidak siap untuk menerima dan mengambil risiko.

“Kalau anda selalu merasa playing safe, aman-aman saja, nggak apa-apa, tapi jangan harapkan extraordinary growth, extraordinary success,” jelas Nadiem.

“Ini bukan karena saya dulunya entrepreneur aja ya, (tapi) ini adalah fisika daripada hidup. Kalau kita mau maju, kita harus mengambil risiko,” sambungnya.

Baca Juga: Resmi! Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun 2023, Cek Perubahan Seleksinya

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x