Taste The TV, Teknologi TV Jepang yang Memungkinkan Pengguna Menjilat dan Merasakan Makanan

26 Desember 2021, 09:45 WIB
Mahasiswi Universitas Meiji, Yuki Hou menjilat layar Taste the TV (TTTV), sebuah prototipe layar TV yang dapat dijilat yang dapat meniru rasa berbagai makanan, saat demonstrasi di universitas di Tokyo. /REUTERS/Kim Kyung-Hoon

BERITASOLORAYA.com - Taste The TV, teknologi Jepang yang dapat mengimitasi rasa makanan dan memungkinkan pengguna merasakan sensasi memakan suatu makanan tertentu.

 

Teknologi Taste The TV  ini diciptakan oleh seorang Profesor di Jepang.  Taste the TV ini menggunakan kombinasi sepuluh kaleng kecil yang dapat menyemprotkan rasa sesuai kombinasi yang diinginkan.

 

Rasa yang telah dikombinasikan sesuai keinginan akan disemprotkan ke layar higienis dan dapat dinikmati oleh pengguna teknologi Taste The TV ini. 

Baca Juga: Kartu Prakerja 2022, Pemerintah Siapkan Anggaran Rp14 Trilliun. Begini Cara Daftarnya

 

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari reuters tujuan teknologi ini adalah memungkinkan pengguna merasakan sensasi makan di restoran meskipun mereka sedang dirumah.

 

"Tujuannya adalah memungkinkan orang merasakan pengalaman makan di restoran di negara lain walaupun mereka di rumah.” kata Profesor Homei Miyashita dari Meiji University.

 

Profesor Miyashita melibatkan sekitar tiga puluh orang tim untuk menciptakan berbagai variasi rasa. 

Dalam pembuatannya teknologi Taste The TV ini menghabiskan biaya sekitar 10.000 yen.

 

Teknologi ini sangat mungkin dikembangkan dan dimanfaatkan dalam berbagai industri. Seperti bisa dimanfaatkan untuk pembelajaran memasak jarak jauh, ataupun mengembangkan game.

 

Profesor Miyashita telah melobi berbagai perusahaan untuk berkolaborasi dengan teknologi Taste The TV untuk menciptakan aplikasi yang memungkinkan perangkat merasakan sensasi pizza atau roti bakar.

 

Baca Juga: Terungkap 3 Oknum TNI Tabrak Lari di Nagreg, Begini Kejadian Awalnya

Ia juga berharap teknologi ini bisa digunakan dan dinikmati oleh seluruh orang di dunia sebagaimana musik dinikmati saat ini.***

 
 

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: Reuters

Tags

Terkini

Terpopuler