CEK, Tabel Cicilan KUR BRI Rp25 Juta 22 Mei 2023, Bisakah Pengajuan Secara Online ke kur.bri.co.id?

- 22 Mei 2023, 12:32 WIB
Ilustrasi - Tabel KUR BRI Pinjaman Rp25 juta terbaru
Ilustrasi - Tabel KUR BRI Pinjaman Rp25 juta terbaru /Tangkapan Layar/Instagram/@bringaglik


BERITASOLORAYA.com – Berikut ini informasi mengenai tabel cicilan KUR BRI untuk pinjaman Rp25 juta pada 22 Mei 2023. Bisakah pengajuan secara online ke kur.bri.co.id? Jawabannya akan disampaikan melalui penjelasan di bawah ini.


KUR BRI merupakan salah satu pinjaman yang banyak diminati oleh para pelaku UMKM di Indonesia. Sejak dibuka pada 6 Maret 2023 lalu, pinjaman ini kian digandrungi oleh para pelaku usaha mikro dan menengah.

Plafon pinjaman KUR BRI tersedia hingga Rp500 juta dengan syarat dan ketentuan berlaku. Untuk pinjaman Rp25 juta, suku bunga yang ditetapkan akan berbeda-beda. Tergantung dari berapa kali pinjaman diajukan.

Baca Juga: TOP 10 SMA Swasta Terbaik di Provinsi Jawa Tengah Versi LTMPT, Nomor 1 dari Boyolali dan Ranking 3 Nasional

Hal ini tercatat dalam PMK RI Nomor 2 Tahun 2023 tentang Pedoman Pelaksanaan KUR BRI 202. Dalam PMK tersebut dikatakan bahwa suku bunga KUR BRI saat ini yaitu mulai dari 6% bagi pengajuan pinjaman pertama kali.

Selanjutnya, pinjaman kedua akan dikenakan suku bunga 7%, pinjaman ketiga 8%, dan berakhir pada pinjaman keempat dengan suku bunga mencapai 9%.

Untuk mengetahui berapa cicilan yang akan dibayar setiap bulannya, calon debitur bisa mengecek tabel KUR BRI terbaru resmi dari Bank BRI.

Baca Juga: YES, PNS Kini Tidak Lagi Pensiun di Usia 58 Tahun, BKN Sudah Tetapkan di Umur...

Diketahui, pinjaman Rp25 juta pada KUR BRI memiliki besar cicilan Rp483.292 per bulan untuk suku bunga 6%. Adapun simulasi pinjamannya yaitu sebagai berikut:

- Tenor pinjaman 60 bulan: Rp483.292.

- Tenor pinjaman 48 bulan: Rp587.158.

- Tenor pinjaman 36 bulan: Rp760.549.

 

- Tenor pinjaman 24 bulan: Rp1.107.992.

- Tenor pinjaman 18 bulan: Rp1.455.764.

- Tenor pinjaman 12 bulan: Rp2.151.658.

Baca Juga: ALHAMDULILLAH, Menkeu Tetapkan Gaji Honorer di Bidang Ini Tahun 2023, Satpam Paling Banyak?

Simulasi pinjaman tersebut hanya berlaku untuk pengajuan KUR BRI pertama kali dengan suku bunga 6%. Sementara itu, untuk pinjaman kedua sampai keempat besar cicilan akan menyesuaikan dengan besar suku bunga yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

Untuk melihat rincian cicilan KUR BRI pinjaman Rp25 juta, calon nasabah bisa melihatnya melalui tabel KUR BRI yang sudah disematkan di atas.

Bagi calon debitur yang tertarik mengajukan pinjaman Rp25 juta dari KUR BRI, ada beberapa syarat dan dokumen yang harus dipenuhi. Berikut detailnya:

Baca Juga: RESMI, Syarat Pengajuan KUR BRI Rp50 Juta, Ini Tabel Pinjaman 20 Mei 2023 serta Cara Pengajuan Tanpa Jaminan

- Nasabah tidak sedang memiliki kredit kecuali untuk kebutuhan konsumsi, kredit ultra mikro, dan kredit dari perusahaan digital.

- Usaha yang akan dibiayai minimal sudah berusia 6 bulan.

- Memiliki e-KTP atau surat pembuatan e-KTP.

- Kartu Keluarga dan Akta Nikah.

- Memiliki NIB atau SKU. 

- Sertakan surat keterangan domisili usaha apabila alamat usaha berbeda dengan alamat e-KTP.

Untuk pengajuannya, saat ini KUR BRI tidak menyediakan metode pengajuan secara online. Pasalnya, link kur.bri.co.id saat ini sudah tidak dapat diakses. Jadi, pengajuan hanya bisa dilakukan melalui cabang terdekat.***

Editor: Alin Intan Syaidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x