Apakah Pezina Masih Bisa Masuk Surga? Begini Penjelasan Gus Baha

- 19 Januari 2022, 08:43 WIB
Foto kolase dokumen Ulama NU Gus Baha dan ilustrasi pasangan zina. Gus Baha mengungkap tiga ciri pasangan pezina memilik anak dari hasil hubungan gelap.
Foto kolase dokumen Ulama NU Gus Baha dan ilustrasi pasangan zina. Gus Baha mengungkap tiga ciri pasangan pezina memilik anak dari hasil hubungan gelap. //tangkap layar yotube/pixabay/takmeomeo/

BERITASOLORAYA.com – Pezina adalah seseorang yang dengan sadar melakukan perbuatan terlarang dan bahkan tidak hanya dilakukan sekali saja.

Orang yang berzina secara otomatis akan mendapatkan dosa yang besar lantaran melanggar ketentuan Allah yang bahkan juga telah diatur dalam Al-Qur’an.

Meski begitu, menurut Gus Baha ada satu kalimat yang bagai emas ketika diucapkan secara terus menerus dan mampu menghapuskan dosa pezina tersebut.

Baca Juga: Cara Mengatasi Kecewa dan Emosi, Gus Baha: Belajar dari Nabi Musa

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari YouTube Santri Kalong Virtual yang membagikan satu video ceramah Gus Baha yang membahas tentang pezina masih bisa masuk surga, pada Sabtu, 4 April 2020.

Dalam penjelasannya, Gus Baha menyebutkan bahwa ada satu kalimat yang memiliki keutamaan sangat besar bahkan bisa melebihi keutamaan istighfar.

Gus Baha juga menambahkan bahwa Allah akan menurunkan rahmat kepada setiap manusia yang mau mengucapkan dan mengamalkan kalimat tersebut setiap harinya.

Kalimat itu sejatinya juga bisa menghapus dosa besar sekalipun, seperti zina, membunuh, hingga minum minuman keras.

Baca Juga: Jauhi Narkoba, Ini Punya Efek Merusak Kata Gus Baha

Misalnya orang yang melakukan zina secara terus menerus bisa diperkirakan betapa banyak dosa yang akan ditanggung, terlebih zina adalah perbuatan keji yang sangat dibenci oleh Allah.

Meskipun jelas semua perbuatan itu tergolong dalam dosa besar dan akan diampuni oleh Allah dengan cara bertaubat, namun berkat satu kalimat ini orang yang melakukan dosa tersebut akan mampu tertolong.

Hal itu karena satu kalimat ini ditelisik memiliki maksud suatu kebenaran mutlak sehingga tidak akan berpengaruh pada sebesar apapun dosa yang dibuat manusia.

Jika kalimat tersebut diucapkan oleh pezina sekalipun, tidak akan berkurang substansi kebenarannya, karena telah bersifat mutlak atau absolut.

Baca Juga: Secara Syari'at, Hukum Anak Angkat Tidak Boleh Disamakan Dengan Anak Kandung. Begini Penjelasan Gus Baha

Berdasarkan pernyataan tersebut maka Allah menghadiahkan surga bagi pezina yang dengan sadar dan niat tulus untuk mau mengucapkan kalimat istimewa ini.

Selain itu, kalimat ini juga memberikan gambaran nyata betapa sesungguhnya rahmat dan ampunan dari Allah itu selalu ada, meskipun hamba-Nya telah berkali-kali berbuat zina.

Melalui perantara kalimat ini, juga bisa menyadarkan pezina bahwa dosa yang diperbuat tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan keagungan kalimat yang ditujukan oleh Allah.

Kalimat ini bisa diucapkan kapan saja, agar hati pezina tidak dipenuhi dengan rasa putus asa.

Baca Juga: Gus Baha : Inilah Resep Bahagia Menurut Hikam

Kalimat yang dimaksud adalah ‘Lailaha illallah’ yang bermakna tiada Tuhan yang disembah selain Allah.

Satu kalimat yang singkat ini tidak pernah disadari jika bisa berdampak pada dihapuskannya dosa-dosa pezina yang telah berkali-kali melakukan kesalahan.

Akan tetapi perlu disadari bahwa ada kemungkinan seorang pezina tidak langsung masuk surga, tetapi perlu mensucikan dirinya terlebih dahulu di neraka.

“Soal nanti bisa masuk surga bisa kapan-kapan lo, Allah tidak berkata langsung masuk,” ucap Gus Baha.

Baca Juga: Cara Agar Tak Tertipu Dakwah Serampangan, Ini Kata Gus Baha

Seperti esensi hidup manusia yang sesungguhnya adalah kekal dan bahagia kelak di surga yang suci, maka tubuh pezina harus disucikan terlebih dahulu.

Meski begitu, keberadaannya di neraka tidak abadi karena telah memegang kunci utama masuk surga, yaitu kalimat ‘Lailaha illallah’.

"Tapi orang Islam itu harus senang karena kita diberi kunci utama masuk surga, yaitu kalimat Lailaha illallah,” kata Gus Baha.

Begitu dahsyatnya keutamaan dari lafadz tauhid, yang bisa menghapus dosa zina dan membukakan pintu surga untuk pezina agar bisa masuk di dalamnya.

Baca Juga: Menjadi Wali Allah Karena Bertemu Anak Kecil, Hidup Gak Pernah Susah: Kajian Gus Baha

Sungguh, kuasa Allah sangat luar biasa. Wallahu a’lam.***

 

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: YouTube Santri Kalong Virtual


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah