Info Beasiswa LPDP 2023, Simak Jadwal, Proses Seleksi, Detail Pelaksanaan Tahap I dan II. 2 Ini Jangan Salah!

1 Februari 2023, 08:57 WIB
Info Beasiswa LPDP 2023, Simak Jadwal, Proses Seleksi, Detail Pelaksanaan Tahap I dan II /lpdp.kemenkeu.go.id/

BERITASOLORAYA.com – Ada informasi penting mengenai beasiswa LPDP 2023 yang perlu Anda ketahui.

Anda bisa menyimak informasi mengenai beasiswa LPDP 2023 di bawah ini secara saksama supaya tidak ada yang terlewatkan.

Adapun informasi mengenai beasiswa LPDP 2023 ini disampaikan melalui akun Instagram resmi Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

Informasi mengenai beasiswa LPDP 2023 yang bisa Anda ketahui yakni tentang rangkaian kegiatan beserta tanggalnya dan juga proses seleksinya.

Baca Juga: Tolak Penghapusan Tenaga Honorer, Ganjar Pranowo Usulkan Solusi Ini: Dikontrakkan Sajalah..

Informasi pertama yang bisa Anda ketahui tentang beasiswa LPDP 2023 adalah rangkaian kegiatan beserta tanggalnya atau jadwal kegiatan.

Berikut ini merupakan tanggal penting dalam pendaftaran beasiswa LPDP 2023 yang perlu Anda perhatikan, baik pada pendaftaran beasiswa tahap I atau II:

1. Pendaftaran Beasiswa Tahap I

a. 25 Januari sampai dengan 25 Februari 2023: pendaftaran beasiswa

Baca Juga: Hore, MenpanRB Pastikan Rekrutmen CASN 2023 Dibuka Untuk Umum, Honorer Segera Bersiap...

b. 27 Februari sampai dengan 11 Maret 2023: seleksi administrasi

c. 27 Maret sampai dengan 29 Maret 2023: seleksi bakat skolastik

d.10 April sampai dengan 31 Maret 2023: seleksi substansi

e. 8 Juni 2023: pengumuman seleksi substansi tahap 1 (final)

 2. Pendaftaran Beasiswa Tahap II

a. 9 Juni sampai dengan 9 Juli 2023: pendaftaran beasiswa

b. 10 Juli sampai dengan 23 Juli 2023: seleksi administrasi

Baca Juga: Ingin Tunjangan Sertifikasi Guru Tahun Ini Cair? Jangan Lupakan Hal Penting Berikut!

c. 7 Agustus sampai dengan 9 Agustus 2023: seleksi bakat skolastik

d.4 September sampai dengan 27 Oktober 2023: seleksi substansi

e.7 November 2023: pengumuman seleksi substansi tahap II (final)

Itulah jadwal pendaftaran beasiswa LPDP 2023 beserta rangkaian kegiatan yang ada, baik pada pendaftaran beasiswa tahap I atau pendaftaran beasiswa tahap II.

Menurut jadwal pendaftaran beasiswa LPDP 2023 tahap I, diketahui bahwa pendaftaran masih berlangsung sampai dengan tanggal 25 Februari 2023.

Baca Juga: Besok Terakhir, Guru Sertifikasi dan Non Masih Bisa Ikut Agenda Kemdikbud Ini, Tinggal Klik Link Berikut

Anda bisa memanfaatkan kesempatan atau waktu yang masih ada dengan sebaik mungkin dan mendaftarkan diri melalui beasiswa.lpdp.kemenkeu.go.id untuk kelompok beasiswa afirmasi, targeted, dna umum.

Mulai 25 Januari 2023, #LPDPrens sudah bisa melakukan registrasi beasiswa LPDP hanya melalui beasiswalpdp.kemenkeu.go.id untuk kelompok beasiswa afirmasi, targeted, dan umum,...” dikutip BeritaSoloRaya.com dari Instagram @lpdp_ri.

Adapun informasi kedua terkait beasiswa LPDP 2023 yang juga perlu Anda ketahui adalah tentang proses seleksinya dan penjelasannya yang lebih detail.

Baca Juga: Tinggal Sebentar Lagi, Guru non Sertifikasi Bersiap Dapatkan Sertifikat Pendidik Tahun Ini, Tercapai Sudah...

Bisa dilihat juga pada jadwal yang telah disampaikan sebelumnya bahwa proses seleksi beasiswa LPDP 2023 itu ada tiga, yakni seleksi administrasi, seleksi bakat skolastik, dan seleksi substansi.

Sebagai informasi, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan terkait penjelasan seleksi bakat skolastik dan substansi, antara lain sebagai berikut:

1. Seleksi Bakat Skolastik

Perlu Anda ketahui bahwa seleksi bakat skolastik pada tahap I dan tahap II ini dilaksanakan secara daring.

Kemudian seleksi bakat skolastik diikuti oleh seluruh kategori beasiswa kecuali beasiswa penyandang disabilitas, beasiswa perguruan tinggi dunia dan pendaftar yang sudah mempunyai LoA Unconditional sesuai ketentuan LPDP.

Baca Juga: Catat! Lulusan PGP yang Belum Sertifikasi Harus Tahu Keuntungan Guru Penggerak di Program PPG Dalam Jabatan

2. Seleksi Substansi

Perlu diketahui bahwa seleksi substansi tahap I dilakukan daring.

Sementara itu, untuk seleksi substansi tahap II bisa dilakukan luring atau daring atau hybrid menyesuaikan kebijakan pandemi dan akan diinformasikan kemudian.

Itulah informasi mengenai beasiswa LPDP 2023 tentang jadwal, seleksi, dan penjelasan detailnya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Syifa Alfi Wahyudi

Tags

Terkini

Terpopuler