Pengertian Sujud Syukur Serta Tata Cara dan Syarat Sujud Syukur.

- 23 November 2021, 19:37 WIB
Ilustrasi tata cara berdoa dalam sujud yang benar menurut Ustadz Adi Hidayat.
Ilustrasi tata cara berdoa dalam sujud yang benar menurut Ustadz Adi Hidayat. /Pexels/ Monstera.

BERITASOLORAYA.com - Syukur secara bahasa artinya terima kasih, dan menurut istilah sujud syukur adalah sujud yang dilakukan sebagai tanda terima kasih seorang hamba kepada Sang Pencipta yaitu Allah Subhanahu Wa Ta'ala.
 
Dengan demikian sujud syukur merupakan perwujudan dari ungkapan rasa terima kasih seorang hamba kepada Tuhannya dalam rangka mencapai ridha-nya.
 
Dalam Hadis Rasulullah Saw yang artinya 
" Dari abdurrahman bin 'auf. Bahwasanya Rasulullah Saw pernah bersabda aku bertemu dengan jibril 'alaihis-salam lalu ia memberikan kabar gembira kepadaku dengan berkata sesungguhnya Rabbmu telah berfirman :  barangsiapa yang mengucapkan shalawat kepadamu maka aku akan mengucapkan shalawat kepada nya, dan barangsiapa yang mengucapkan salam kepadamu maka aku akan mengucapkan salam kepadanya, mendengar hal itu aku pun bersujud kepada Allah bersyukur kepada-Nya".(HR. Baihaqi dan hakim)
 
 
Sehingga dikatakan sujud syukur adalah sujud yang dilakukan secara spontan. Misalkan ketika seseorang mendapatkan nikmat, atau baru saja mendapatkan kabar yang menggembirakan, maka seketika itu juga iya melakukan sujud syukur tanpa menunda-nundanya. 
 
Jadi, hal-hal yang menyebabkan seseorang melakukan sujud syukur adalah 
 
1. Karena ia mendapat nikmat dan karunia dari Allah Swt.
 
2. Mendapatkan berita yang menyenangkan.
 
3. Terhindar dari bahaya (musibah) yang akan menimpanya.
 
 
Pada sujud syukur tidak disyariatkan wudhu, suci pakaian, dan tempat juga tidak disyaratkan adanya takbir dan menghadap kiblat. Walaupun demikian dianjurkan untuk bersih badan, pakaian, dan tempat sebelum melaksanakan sujud syukur dan menghadap kiblat jika memungkinkan.
 
 
Berikut tata cara pelaksanaan sujud syukur yaitu :
 
1. Niat melakukan sujud syukur bersamaan dengan takbiratul ihram, sambil mengangkat kedua tangan sebagaimana takbiratul ihram ketika salat. 
 
Hanya saja dilakukan tanpa berdiri, niatnya adalah sebagai berikut;
 
"NAWAITU SAJDATASYSUKRI LILLAHI TA'AALAA".
( saya niat sujud syukur karena allah Ta'ala)
 
2. Takbir untuk melakukan sujud (sebelum sujud) tanpa mengangkat kedua tangan.
 
3. Melakukan sujud satu kali, dan ketika sujud boleh membaca do'a seperti do'a ketika sujud dalam shalat atau doa lainnya.
 
4. Bangun dari Sujud, sambil membaca takbir tanpa mengangkat kedua tangan.
 
5. Salam.
 
Syarat-syarat untuk melakukan sujud syukur sesuai ajaran Islam yaitu :
 
1. Suci dari hadas dan najis.
 
2. Menghadap ke arah kiblat
 
3. Menutup aurat bagi laki-laki dan perempuan. Yaitu untuk laki-laki muslim yang akan melakukan ibadah sunnah sujud syukur maka diharuskan berpakaian yang bersih dan sopan.
 
 
Sedangkan seorang muslimah perempuan harus memakai jilbab (kerudung) dan seperti akan melakukan shalat.
 
Dalam hal ini manfaat sujud syukur bisa diketahui langsung dari penjelasan di atas, informasi yang didapatkan dari berbagai sumber ini dapat kami rangkum sebagai berikut.
 
Dengan adanya sujud syukur menjadikan manusia selalu ingat kepada Allah Swt. Karena nikmat, karunia dan anugerah hanya datang dari-Nya.
 
Terhindar dari sifat sombong yang diraih manusia berasal dari Allah Swt.***
 

Editor: Inung R Sulistyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah