Bukan Uang, Ternyata Bantuan Direktorat SMP yang Sedang Didistribusikan Adalah 4 Alat Ini, Sudah Diterima?

9 November 2022, 15:17 WIB
Ilustrasi. Bantuan Kemdikbud untuk jenjang SMP. /Dok Humas Polres Badung

BERITASOLORAYA.com – Kemdikbud melalui Direktorat SMP memberikan bantuan kepada satuan pendidikan jenjang SMP yang berhak menerima.

Adapu bantuan yang disalurkan kali ini bukan berupa uang melainkan sejumlah peralatan TIK.

Saat ini, bantuan peralatan TIK sedang dalam progres pendistribusian agar dapat segera diterima oleh satuan pendidikan yang terpilih.

Kemdikbud berharap dengan adanya bantuan peralatan TIK, digitalisasi sekolah bisa segera terwujud dan dapat meningkatkan perkembangan belajar para siswa.

Baca Juga: Kuota Terbatas, Kemdikbud Pertimbangkan Calon Guru Sertifikasi Berdasarkan Poin Ini, Harus Tahu!

Setidaknya ada 4 jenis peralatan TIK yang disalurkan mulai dari laptop hingga proyektor. Berikut rincian peralatan TIK dari Kemdikbud dan jumlah yang didistribusikan:

1. Chromebook

Laptop Chromebook menjadi salah satu bantuan peralatan TIK yang akan diberikan. Perangkat elektronik ini menggunakan sistem operasi Chrome OS yang berbasis Linux.

Sejalan dengan namanya, laptop Chromebook dapat digunakan untuk mengoperasikan berbagai pekerjaan menggunakan peramban Google Chrome secara daring.

Baca Juga: Kuota Terbatas, Kemdikbud Pertimbangkan Calon Guru Sertifikasi Berdasarkan Poin Ini, Harus Tahu!

Dengan bantuan peralatan TIK ini, kegiatan belajar mengajar di satuan pendidikan yang membutuhkan perangkat komputer bisa lebih terbantu.

Ditambah lagi, Chromebook bisa digunakan untuk kegiatan Asesmen Nasional Berbasi Komputer atau ANBK. Ada 15 unit Chromebook yang disiapkan untuk setiap sekolah penerima.

2. Wireless Router

Untuk mengakses internet tentu membutuhkan jaringan internet. Maka dari itu, bantuan lain Direktorat SMP adalah wireless router yang di dalamnya termasuk modem.

Baca Juga: Berapa Batas Usia Guru Ikut Sertifikasi? Kemdikbud Resmi Tetapkan Hal Ini

Router sendiri merupakan perangkat jaringan yang bekerja dengan cara meneruskan paket data antar jaringan komputer. Alat ini berfungsi memberi pengarahan lalu lintas data internet.

Adapun router yang diberikan berbentuk nirkabel atau wireless. Kemdikbud akan menyediakan wireless router dan modem sebanyak 1 unit untuk masing-masing satuan pendidikan penerima.

Satuan pendidikan yang menerima bantuan peralatan TIK ini dapat memanfaatkannya untuk menghubungkan Chromebook dan perarngkat lain pada jaringan internet.

Baca Juga: Kabar Mengejutkan TREASURE, Keluarnya Bang Yedam dan Mashiho serta Rilisnya Video Lengkap VolKno

3. Proyektor

Ada berbagai manfaat dari peralatan TIK satu ini jika dimiliki oleh satuan pendidikan. Contohnya, guru dapat memanfaatkannya untuk presentasi di dalam kelas.

Selain itu, kegiatan rapat guru dan rapat OSIS pun bisa lebih mudah terlaksana dengan adanya proyektor.

Kemdikbud akan memberikan bantuan proyektor masing-masing 1 unit untuk satuan pendidikan penerima.

4. Konektor

Berbagai peralatan TIK bisa dihubungkan dengan alat elektronik satu ini. Misalnya saja guru akan menghubungkan Chromebook dengan proyektor, dapat menggunakan konektor.

Baca Juga: 49 Link Twibbon Hari Pahlawan Nasional 2022, Download Sekarang! Gratis dan Mudah, Siap Dibagikan

Selain itu, konektor juga dapat digunakan sebagai konverter saat sebuah peralatan TIK tidak kompatibel satu sama lain. Konektor disediakan masing-masing 1 unit untuk satuan pendidikan penerima.

Demikian 4 jenis bantuan peralatan TIK yang akan diberikan Direktorat SMP kepada satuan pendidikan yang dianggap layak menerima.

Pemantauan progres distribusi bantuan peralatan TIK jenjang SMP dapat dilihat pada dashboard di tautan https://bit.ly/pengirimanTIK.***

Editor: Syifa Alfi Wahyudi

Sumber: Direktorat SMP Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler