Korea Selatan Menghadirkan Inovasi Menciptakan Robot Mini, Sebagai Alat Bantu Kreatifitas Anak

- 9 Desember 2021, 09:25 WIB
Ilustrasi - Korea Selatan melakukan uji coba robot kecil yang disebut Alpha Mini di tempat penitipan anak sebagai alat bantu mengajar. /Pexels/Pavel Danilyuk
Ilustrasi - Korea Selatan melakukan uji coba robot kecil yang disebut Alpha Mini di tempat penitipan anak sebagai alat bantu mengajar. /Pexels/Pavel Danilyuk /
 
 
BERITASOLORAYA.com - Korea Selatan selalu menghadirkan inovasi – inovasi di berbagai sektor kehidupan masyarakatnya. Untuk kali ini Korsel (Korea Selatan) sedang menguji mini robot sebagai alat untuk membantu mengajar di taman kanak – kanak.
 
Alpha Mini, nama mini robot yang sedang diuji coba ini dapat memimpin saat bernyanyi, menari, dan membacakan cerita. Robot ini juga memiliki tinggi 24,5 sentimeter saja.
 
Tidak hanya mengajarkan hal – hal yang sudah disebutkan sebelumnya, mini robot juga dapat mengajarkan gerakan kung-fu karena mini robot meniru gerakan anak – anak seperti push up dan keseimbangan satu kaki.
 
Dikutip BeritaSoloRaya.com dari Japan Today, Guru Byun Seo Yeon mengatakan bahwa robot ini dapat membantu kreativitas anak – anak. Saat pengujian mini robot ini,.ketika tahap percakapan mata mini robot dapat berkedip dan mengedip, pupilnya dapat berubah berbentuk hati. Canggihnya dari mini robot foto yang sudah diambil dapat langsung dikirimkan ke ponsel karena ada kamera di bagian atasnya.
 
Pengujian Robot Alpha Mini sedang dilakukan di tiga ratus tempat pusat penitipan anak yang ada di Korsel, tepatnya Seoul. Pemerintah Korsel sangat yakin dan sangat merekomendasikan program mini robot untuk anak yang berusia tiga sampai lima tahun akan berhasil.
 
"Kami sangat mempercayai bahwa pengalaman menggunakan mini robot di taman kanak – kanal memiliki efek yang bertahan lama sepanjang masa muda yang mereka miliki dan akan diingat ketika menjadi dewasa.” Ujar Han yang dikutip kembali dari Japan Today. Mini Robot ini juga menuruti perintah yang diberikan ketika bermain dengan anak – anak.
 
 
"Ketika saya menyuruhnya bernyanyi, mini robot bernyanyi dengan baik. Saya menyuruhnya menari dan kami menari bersama.” Kata Lee Ga-yoon yang masih berusia lima tahun.***
 

 

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: Japan Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x