Resmi! Guru Lulus Passing Grade 2021 Tidak Semua Diangkat ASN PPPK Tahun ini, Simak Penjelasan Selengkapnya

- 20 September 2022, 11:59 WIB
Ilustrasi. Tidak semua guru lulus passing grade langsung diangkat jadi ASN PPPK 2022.
Ilustrasi. Tidak semua guru lulus passing grade langsung diangkat jadi ASN PPPK 2022. /Tumisu/Pixabay

BERITASOLORAYA.com – Pada seleksi PPPK 2021, banyak guru yang sudah melebihi nilai ambang batas (passing grade) namun tidak mendapatkan formasi di tahun tersebut.

Adapun untuk seleksi ASN PPPK tahun ini, guru yang sudah lulus passing grade menjadi prioritas dan akan diutamakan dalam mengisi formasi ASN 2022 yang dibuka.

Jumlah formasi PPPK guru 2022 yang dibuka secara nasional tentu lebih banyak dari jumah guru yang lulus passing grade pada seleksi 2021.

Meski begitu, ternyata tidak semua guru lulus passing grade 2021 bisa menjadi ASN di tahun ini. Sisanya berkesempatan diangkat sebagai ASN pada tahun 2023 dan sebagian lain akan turun prioritas hingga menjadi pelamar umum.

Baca Juga: Ide Menu Harian Anti Ribet, Inspirasi Dapur untuk Para Ibu di Rumah

Ada sebanyak 193 .954 guru telah lulus passing grade atau melewati nilai ambang batas di tahun 2021 dan menjadi prioritas pertama.

Rincian guru-guru yang termasuk dalam golongan prioritas pertama adalah sebagai berikut:

  1. Guru THK-2 lulus passing grade 2021 dan belum dapat formasi.
  2. Guru non ASN 2 lulus passing grade 2021 dan belum dapat formasi.
  3. Guru lulusan PPG 2 lulus passing grade 2021 dan belum dapat formasi.
  4. Guru swasta 2 lulus passing grade 2021 dan belum dapat formasi.

Baca Juga: Ide Menu Harian yang Enak, Bisa Jadi Pilihan Hidangan untuk Keluarga Tercinta

Kategori guru tersebut bisa menggunakan nilai passing grade pada seleksi PPPK 2021 untuk PPPK tahun ini dan bisa segera menjadi ASN tanpa tes sehingga langsung penempatan.

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi

Sumber: Kemdikbud PANRB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x