Penting, Guru dan Peserta Didik Segera Bersiap di Tanggal 12 November 2022 untuk Penjadwalan Ulang Ini...

- 9 November 2022, 20:03 WIB
Guru dan Peserta Didik Segera Bersiap di Tanggal 12 November untuk Penjadwalan Ulang Ini
Guru dan Peserta Didik Segera Bersiap di Tanggal 12 November untuk Penjadwalan Ulang Ini /Instagram nadiemmakarim

BERITASOLORAYA.com- Terdapat informasi penting untuk guru maupun peserta didik SD, SMP, SMA, maupun SMK yang datang langsung dari Kemdikbud Ristek.

Info penting untuk guru maupun peserta didik SD, SMP, SMA, maupun SMK ini mengenai penjadwalan ulang ANBK atau asesmen nasional yang berbasis komputer untuk satuan pendidikan untuk jenjang SD, SMP, SMA, maupun SMK.

Dijadwalkannya kembali ANBK ini disebabkan masih ada satuan pendidikan yang mengalami hambatan dalam pelaksanaan ANBK di jadwal sebelumnya.

Bagi peserta ANBK yang bisa mengikuti penjadwalan ulang merupakan satuan pendidikan yang mengalami hambatan, yang menyebabkan tidak bisa menyelesaikan seluruh kegiatan ANBK di jadwal sebelumnya.

Baca Juga: Peserta PPG Prajabatan Tahun 2022 yang Akan Lapor Diri di LPTK, Wajib Bawa 5 Dokumen Penting Ini...

Dalam hal ini, berikut merupakan penjadwalan ulang kegiatan ANBK yang perlu diketahui oleh guru maupun peserta didik di satuan pendidikan SD, SMP, SMA, maupun SMK, diantaranya yakni:

  1. Sinkronisasi moda semi online dijadwalkan pada tanggal 12 hingga 13 November 2022.
  2. Gelombang 1 dijadwalkan pada tanggal 14 hingga 15 November 2022.
  3. Gelombang 3 dijadwalkan pada tanggal 16 hingga 17 November 2022.

Lebih lanjut, juga terdapat hal-hal yang wajib diketahui oleh satuan pendidikan yang mengikuti penjadwalan ulang ANBK, berikut diantaranya :

- Memahami penjadwalan ulang yang diatur selama dua gelombang.

- Melakukan sinkronisasi moda semi online dengan menyesuaikan tanggal yang telah diagendakan.

Baca Juga: Ini 7 Kriteria Wajib Mahasiswa PPG Prajabatan Gelombang 2 Tahun 2022, Nomor 3 Tidak Banyak yang Punya...

- Mengetahui daftar satuan pendidikan yang bisa melakukan penjadwalan ulang melalui laman ANBK, yaitu httks://anbk.kemdikbud.go.id di menu ‘Penjadwalan Ulang’.

- Moda pelaksanaan dan status pelaksanaan akan mengikuti data yang telah ada sebelumnya.

- Pada pengaturan sesi dan gelombang akan ditetapkan oleh Pusat.

Penting diketahui bahwasanya, pada asesmen nasional ini adalah program yang diperuntukan untuk evaluasi yang dijalankan oleh Kemdikbud Ristek guna meningkatkan mutu pendidikan.

Baca Juga: Ingat, Ini Alur Wawancara PPG Prajabatan Gelombang 2 Tahun 2022, Peserta Harus Lakukan Ini Dulu...

Selain itu, juga dilakukan untuk memotret input, proses, dan output dari pembelajaran yang berlangsung di satuan pendidikan.

Pada asesmen nasional ini, terdapat tiga instrumen yang wajib diketahui oleh guru maupun peserta didik SD, SMP, SMA, maupun SMK, diantaranya yakni:

  1. Asesmen komputer minimum (AKM)

Instrumen asesmen nasional AKM akan mengukur tingkat literasi membaca dan numerasi murid.

  1. Survei karakter

Pada instrumen ini akan diukur mengenai sikap, nilai, keyakinan, maupun kebiasaan yang bisa menjadi pencerminan dari karakter peserta didik.

  1. Survei lingkungan belajar

Pada SLB ini ditujukan agar mengukur berbagai aspek input dan proses belajar mengajar diukur melalui SLB.***

Editor: Aida Annisa

Sumber: instagram @ditsmp.kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah