Selamat, Pelamar ini Tidak Ikut Tes dalam Seleksi CASN PPPK Tahun 2023 dan Langsung Penempatan

- 15 Maret 2023, 20:32 WIB
Ilustrasi. P1 PPPK guru 2022 yang batal penempatan bisa ikut CASN 2023 tanpa tes
Ilustrasi. P1 PPPK guru 2022 yang batal penempatan bisa ikut CASN 2023 tanpa tes /Dok. InfoPublik/

Akan tetapi, seperti halnya yang sudah diketahui bahwa terdapat sejumlah 3.043 P1 yang tidak mendapatkan penempatan pada seleksi PPPK guru tahun 2022.

Baca Juga: 3.043 PPPK P1 Risau Belum Ada Surat Penempatan, Dirjen GTK Nunuk Bilang Begitu, P2G Sebut Begini

Pembatalan penempatan 3.043 pelamar P1 dijelaskan melalui surat pengumuman Dirjen GTK. Salah satu alasan pembatalan penempatan yaitu karena bagian dari proses berdasarkan aturan, yakni proses sanggah.

Namun, Nunuk telah mengadakan siaran pers dan menyampaikan kabar gembira bagi P1 dengan menyampaikan 4 poin penting. Berikut penjelasannya:

1. P1 yang mendapatkan pembatalan penempatan yaitu karena bagian dari proses sanggah dalam seleksi. Namun, perlu diketahui jika yang dibatalkan bagi pelamar P1 hanya penempatan bukan kelulusannya.

Baca Juga: Widih, 550 Ribu Lebih Tenaga Honorer Sudah Resmi Berstatus PPPK, Dirjen GTK: Semoga…

2. P1 yang mendapat pembatalan penempatan masih tetap berstatus sebagai P1, artinya masih menjadi prioritas dalam seleksi ASN PPPK.

3. P1 yang mendapat pembatalan penempatan akan otomatis diikutsertakan dalam proses seleksi tahun 2023 dengan menggunakan status sebagai pelamar prioritas P1.

P1 tersebut tidak mengikuti tes akan tetapi langsung mendapat penempatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x