Wah, BCA Punya Pinjaman KUR, Bawa KTP Ajukan Pinjaman Cair hingga Rp500 Juta, Syarat dan Ketentuan Cuma Ini

- 7 Juli 2023, 16:13 WIB
Syarat dan ketentuan KUR BCA
Syarat dan ketentuan KUR BCA /Pixabay/Mohamed Hasan/Pixabay/Mohamed Hasan.

BERITASOLORAYA.com – Apakah Bank BCA punya pinjaman KUR 2023? Coba ajukan pinjaman dengan limit hingga Rp500 juta. Ini syarat dan ketentuan yang berlaku.

Bagi peluang usaha yang masih belum tahu, ternyata Bank BCA juga turut memberikan layanan KUR dengan limit pinjaman yang besar.

Program KUR BCA ini pastinya memiliki tujuan agar bisa mendukung para pelaku usaha, seperti pelaku UMKM di daerah-daerah.

Tidak sedikit, program KUR Bank BCA 2023 ternyata memberikan kemudahan dalam memperoleh dana usaha yang besar nilainya, yakni hingga Rp500 juta.

Baca Juga: SAH, Pemerintah Imbau Pelamar CPNS 2023 Tak Boleh Lakukan 2 Hal Ini, Auto Gugur dalam Seleksi

Pastinya dengan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan dan harus diikuti bagi para pelaku usaha agar lebih mudah cair pinjaman KUR BCA.

Lantas, apa saja program KUR BCA tersebut? Dan berapa suku bunga yang didapatkan untuk setiap kategorinya?

Sebelum memutuskan untuk ajukan pinjaman KUR BCA Rp500 juta, simak beberapa kategori lainnya dari KUR BCA 2023 sebagaimana dikutip BeritaSoloRaya.com melalui web resmi Bank BCA.

Terkait kategorinya, terdapat beberapa kategori layanan KUR BCA, antara lain adanya KUR Mikro, KUR Kecil, dan KUR Khusus.

Untuk info jelasnya, berikut ulasan yang perlu diperhatikan:

Baca Juga: Spoiler One Piece 1087: Ungkap Kekuatan Baru Luffy, Siap Hadapi Seraphim dalam Pertarungan Besar!

KUR Mikro

- Menyediakan limit pinjaman Rp10 juta sampai Rp100 juta

- Suku bunga yang ditentukan mulai dari 6 persen

- Untuk Kredit Modal Kerja (KMK) adalah, selama 3 tahun dan untuk Kredit Investasi (KI) adalah, selama 5 tahun

KUR Kecil

- -Menyediakan limit pinjaman yang lebih besar, mulai dari Rp100 juta hingga Rp500 juta

- Suku bunga ditentukan mulai dari 6 persen

- Untuk kredit Modal Kerja (KMK) adalah, selama 4 tahun dan untuk Kredit Investasi (KI) adalah, selama 5 tahun

Baca Juga: SIAP-SIAP! Jadwal Pendaftaran CPNS 2023 Makin Dekat, Cek Berapa Jumlah Formasi yang Tersedia di Link Berikut

KUR Khusus

- Menyediakan limit pinjaman terbesar, dengan total sebesar Rp500 juta

- Suku bunga ditentukan mulai dari 6 persen

Selain itu, pelaku usaha juga harus mengetahui apa saja syarat dan ketentuan yang berlaku:

1. Warga Negara Indonesia yang telah memiliki Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el)

2. Perorangan atau Entitas Bisnis

3. Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah bagi calon nasabah perorangan

4. Usaha yang telah berjalan minimal 6 bulan

5. Tidak sedang memiliki KUR yang masih aktif di bank lain

6. Tidak pernah menerima fasilitas Kredit Produktif sebelumnya

Baca Juga: SKAKMAT! Bas Sulit Mengelak dari Pernyatan Bianca: Sinopsis Cinta Tanpa Karena Terbaru Tayang 7 Juli 2023

Persyaratan Dokumen Pinjaman KUR Bank BCA

Bagi Nasabah Perorangan:

- KTP-el Calon Peminjam dan Pasangan

- Memiliki NPWP bagi pelaku usaha yang ingin ajukan pinjaman di atas Rp50 juta

- Kartu Keluarga

- Surat Keterangan Usaha/Nomor Induk Berusaha (NIB)

- BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil)

Baca Juga: SEMPAT NAIK! Benarkah Harga Emas Antam dan Logam Mulia UBS Hari Ini Jumat 7 Juli 2023 Turun Lagi? Cek Disini

Bagi Nasabah Badan Usaha:

- Akte Pendirian dan semua perubahannya

- Pengesahan Akte oleh Kementerian Hukum dan HAM

- NPWP Badan Usaha

- KTP Pengurus dan Pemegang Saham

- NPWP Pengurus dan Pemegang Saham

- Surat Keterangan Usaha/Nomor Induk Berusaha/ Tanda Daftar Perusahaan (TDP)

- BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil)

Demikian informasi pinjaman KUR BCA bagi pelaku usaha, semoga informasi tersebut dapat bermanfaat.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah