Sebut Gaji Honorer Nakes Tidak Manusiawi, Anggota DPR Minta Pemda Segera Lakukan Ini Demi Kesejahteraan

- 26 Januari 2023, 17:41 WIB
Ilustrasi. Tenaga honorer nakes disorot anggota DPR RI, gaji yang tidak manusiawi jadi penyebab sulitnya dapat kesejahteraan.
Ilustrasi. Tenaga honorer nakes disorot anggota DPR RI, gaji yang tidak manusiawi jadi penyebab sulitnya dapat kesejahteraan. /Unsplash/Mufid Majnun/

BERITASOLORAYA.com – Tenaga honorer hingga saat ini terus disorot oleh berbagai pihak, utamanya karena pembayaran gaji yang dirasa belum mampu memberikan kesejahtaraan.

Soal tenaga honorer bidang kesehatan yakni nakes dan non nakes, kali ini menjadi pembahasan dalam Rapat Dengar Pendapat Umum atau RDPU Komisi IX DPR dengan Dewan Pengurus Nasional Forum Komunikasi Honorer Nakes dan Non Nakes.

RDPU tersebut menyoroti nasib tenaga honorer nakes dan non nakes yang belum mendapat kesejahteraan dan dianggap memiliki gaji yang tidak manusiawi.

Dalam rapat yang digelar pada Rabu, 25 Januari 2023 di Jakarta tersebut, Anggota Komisi IX DPR RI Itet Tridjajati Sumarijanto mendukung pemerintah segera menyejahterakan tenaga honorer, khususnya yang ada di bidang kesehatan.

Baca Juga: Catat, 2 Arahan Kemdikbud ke Guru dan Kepsek Semua Jenjang, Berakhir 6 Hari Lagi. Nomor 1 Wajib Dilakukan...

Menurutnya, aspek kesehatan merupakan tanggung jawab pihak pemerintah dan perlu dihadirkan untuk masyarakat. Sementara itu, honorer nakes yang ikut menjadi penyelenggara bidang kesehatan masih bernasib memprihatinkan.

Tenaga honorer nakes dan non nakes, menurut Itet, telah mengabdi dan bekerja pada negara tanpa rasa pamrih dan tulus.

“Honorer nakes dan non nakes dengan pengabdian yang sudah lama, itu juga harus dihargai. Jangan habis manis sepah dibuang,” ujar Itet.

Baca Juga: Penting, Guru dan Kepala Sekolah Wajib Lakukan Arahan Kemdikbud Ini. Ada Sanksi Jika Telat, Batas 31 Januari

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x